Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Warga Palestina di Tepi Barat Kembali Hadapi Serangan Pemukim Ilegal

Arina Islami Editor : Sri Astuti - 17 detik yang lalu

17 detik yang lalu

1 Views

(Ilustrasi) Pemukim ilegal koloni penjajah Israel menyerang petani Palestina yang sedang memanen zaitu di Tepi Barat yang diduduki. (Foto: Palinfo)

Tepi Barat, MINA – Warga Desa Bardala di Lembah Yordan utara, wilayah Tepi Barat yang diduduki, pada Rabu (8/1) kembali berhadapan dengan sekelompok pemukim ilegal Israel yang menyerbu desa tersebut di bawah perlindungan tentara penjajah Israel, yang menyebabkan pecahnya bentrokan di daerah tersebut.

Sumber-sumber lokal melaporkan  sekelompok pemukim ilegal berusaha mencuri sapi milik warga Palestina, Jamal Sawafta di wilayah barat Desa Bardala. Mengutip Pusat Informasi Palestina, Kamis (9/1).

Sumber tersebut menambahkan  penduduk desa berhadapan dengan para pemukim ilegal yang menyerang, sehingga memicu bentrokan.

Serangan para pemukim ilegal terhadap desa tersebut meningkat selama beberapa hari terakhir. Terbaru adalah penyerbuan Sekolah Bardala, di bawah perlindungan tentara penjajah Israel, yang memicu konfrontasi dan menyebabkan sejumlah warga Palestina terluka.[]

Baca Juga: Tiga Tentara Israel Tewas di Gaza Utara

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Palestina
Palestina
Palestina