Al-Quds, MINA – Sejumlah warga Palestina merayakan Tahun Barus Islam 1439 Hijriyah pada Kamis (21/9) di Kompleks Masjid Al-Aqsha di Yerusalem Timur (Kota Al-Quds), di tengah seruan untuk melindungi situs suci tersebut dari pelanggaran Israel yang terus berlanjut.
“Kalian adalah penjaga Masjid Al-Aqsha yang suci ini, dari pendudukan Israel,” Mufti Agung Yerusalem Syaikh Mohammed Hussein mengatakan kepada jamaah, Mi’raj News Agency (MINA) melaporkan dari sumber Anadolu Agency.
“Kita semua datang hari ini meskipun ada batasan dan rintangan,” katanya, “tepat di bawah moncong senjata para penyerang yang tidak pernah berhenti mencoba menghadang.”
Baca Juga: Netanyahu Kembali Ajukan Penundaan Sidang Kasus Korupsinya
“Mereka orang Israel tidak berhak atas tempat ini,” Syaikh Hussein menambahkan.
“Mereka mengira serangan brutal mereka dan serangan yang tidak adil mereka akan meluluhkan semangat kita, mereka akan kecewa,” ujarnya.
Nyatanya, lanjutnya, “Hari ini, kita datang lagi ke Masjid Al-Aqsha dengan percaya diri dan penuh keimanan, sementara mereka datang ke sini dengan rasa takut,” katanya.
Sejumlah warga Muslim Palestina berkumpul di halaman Al-Aqsha untuk merayakan Tahun Baru Islam, dengan menyanyikan syair lagu-lagu perjuangan dan saling berbagai permen.
Baca Juga: Hujan Deras Rusak Tenda-Tenda Pengungsi di Gaza
Sebelumnya, tokoh-tokoh Palestina dan pimpinan faksi politik, menyampaikan kepada pihak keamanan Israel, warga Palestina akan berbondong-bondong untuk merayakan 1 Muharram di masjid tersebut. Pihak berwenang Israel untuk sementara menutup situs tersebut dari para pemukim Yahudi. (T/RS2/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Abu Obaida: Sandera Perempuan di Gaza Tewas oleh Serangan Israel