Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

WHO Butuh USD185 Juta untuk Cegah Kematian Akibat Kerawanan Pangan di Afghanistan

sri astuti - Kamis, 21 Desember 2023 - 14:25 WIB

Kamis, 21 Desember 2023 - 14:25 WIB

9 Views

Kabul, MINA – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada Rabu (20/12) mengatakan badan PBB tersebut membutuhkan USD185 juta untuk mencegah kematian akibat kerawanan pangan di Afghanistan.

WHO membutuhkan USD185 juta untuk terus menyediakan obat-obatan dan mendukung rumah sakit guna mencegah lebih banyak anak-anak dan perempuan Afghanistan meninggal karena kekurangan gizi dan konsekuensi dari kerawanan pangan,” kata Ketua WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus lewat X.

Tedros menekankan, 13 juta orang, 30% dari populasi di negara tersebut,.menghadapi kerawanan pangan akut, dan hampir satu juta anak mengalami kekurangan gizi parah dan 2,3 juta anak menderita kekurangan gizi akut sedang.

Dengan melemahnya sistem kekebalan tubuh dan mendekati “musim dingin yang keras,” Tedros mengatakan masyarakat Afghanistan “berisiko lebih tinggi meninggal akibat penyakit menular.”

Baca Juga: Jamaah Ashabul Kahfi Australia Doa Bersama untuk Ulama Aceh Tu Sop

WHO memperingatkan, jumlah ini kemungkinan akan meningkat dalam beberapa pekan dan bulan mendatang karena terbatasnya pengiriman bantuan kemanusiaan.(T/R7/R1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Lima Orang Tewas Imbas Kekerasan Etnis di Manipur India

Rekomendasi untuk Anda

MINA Health
Palestina
Internasional
MINA Health
MINA Millenia
MINA Sport
MINA Health
Asia
Indonesia