Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

WHO Kecam Tekanan Israel Evakuasi Rumah Sakit di Gaza

sajadi - Ahad, 15 Oktober 2023 - 08:07 WIB

Ahad, 15 Oktober 2023 - 08:07 WIB

0 Views

Gaza, MINA – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengecam keras tekanan Israel untuk mengevakuasi rumah sakit di Jalur Gaza dan menggambarkannya sebagai “hukuman mati” bagi mereka yang sakit dan terluka.

“Organisasi Kesehatan Dunia mengutuk keras instruksi berulang-ulang Israel untuk mengevakuasi 22 rumah sakit yang merawat lebih dari dua ribu pasien di Gaza utara,” bunyi pernyataan WHO seperti dikutip dari Quds Press, Ahad (15/10).

Sementara Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan di platform “X”, “Kami mengimbau Israel untuk mencabut keputusan ini, karena pemindahan pasien akan membahayakan nyawa mereka, serta risiko kematian yang lebih besar pada nyawa petugas kesehatan.”

Menurut organisasi internasional Doctors Without Borders, Jumat (13/10), otoritas pendudukan Israel memberi waktu dua jam kepada Rumah Sakit Al-Awda di Gaza untuk evakuasi terlebih dahulu, kemudian diperpanjang hingga pukul 06:00 (03:00 GMT).

Baca Juga: Tim Medis MER-C Banyak Tangani Korban Genosida di RS Al-Shifa Gaza

Selama delapan hari berturut-turut, Jalur Gaza menjadi sasaran serangan udara pendudukan Israel yang mengakibatkan kehancuran seluruh infrastruktur, mengakibatkan ratusan orang syahid, dan ribuan orang terluka. (T/RE1/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Laba Perusahaan Senjata Israel Melonjak di Masa Perang Gaza dan Lebanon

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Palestina
Indonesia
Palestina
Internasional