Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wisuda Diniyyah Al-Azhar Tebo, Jambi

Risma Tri Utami - Ahad, 23 Juni 2019 - 23:37 WIB

Ahad, 23 Juni 2019 - 23:37 WIB

23 Views ㅤ

Tebo, Jambi, MINA – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tebo, Jambi, Teguh Arhadi mengingatkan pentingnya menyiapkan generasi penerus bangsa untuk menyongsong era teknologi industri dengan tetap mengedepankan ajaran agama.

“Negara yang besar dan kuat ditentukan oleh kualitas anak-anak saat ini,” ujar Sekda saat menghadiri acara Wisuda dan Haflah Akhirussanah Diniyyah Al-Azhar Tebo di Aula Utama Kantor Bupati Tebo, Sabtu (22/6).

Mengambil tema ‘Meraih Generasi Berprestasi dengan Cinta yang Islami’, Diniyyah Al-Azhar Tebo mewisuda 63 peserta didik. Diantaranya SD sebanyak 24 peserta didik dan TK sebanyak 39 peserta didik.

Ketua YPPD Al-Azhar Provinsi Jambi, Rosmaini dalam sambutannya mengatakan, Al-Azhar konsen menyiapkan anak-anak yang betul-betul mengingat Allah Subhanahu wa Ta’ala. “Sekolah kita menuju ke sana (Hafal Alquran),” kata Rosmaini.

Baca Juga: Wamenag Sampaikan Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan Guru dan Perbaiki Infrastruktur Pendidikan 

Senada dengan itu Direktur Diniyyah Al-Azhar Tebo, H. Moch. Hafizh El-Yusufi mengatakan bahwa Al-Azhar dalam pembelajarannya berbasis Alquran dan sunnah ditambah keilmuan modern.

“Al-Azhar mempersiapkan peserta didiknya untuk menghadapi tantangan di era teknologi yang saat ini sudah dimulai,” tutup Hafizh. (R/R09/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Hari Guru, Kemenag Upayakan Sertifikasi Guru Tuntas dalam Dua Tahun

Rekomendasi untuk Anda

Pendidikan dan IPTEK