Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Workshop Kewirausahaan untuk Mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam

Fauziah Al Hakim - Sabtu, 15 September 2018 - 04:05 WIB

Sabtu, 15 September 2018 - 04:05 WIB

0 Views ㅤ

Surakarta, MINA – Kementerian Agama melalui Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Ditjen Pendidikan Islam terus mendorong mahasiswa generasi millenial untuk berwirausaha guna menyongsong kehidupan yang penuh tantangan.

Pernyataan itu disampaikan  Kepala Subdit Sarana Prasarana dan Kemahasiswaan Syafriansah  saat mewakili Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) membuka  Workshop Kewirausahaan Mahasiswa PTKI,  di Surakarta.

“Industri 4.0 melahirkan sebuah era yang ditandai dengan disrupsi teknologi yang menghasilkan model bisnis baru yang inovatif dan progresif,” kata Syafri.

Keterangan pers Kemenag, Junat (14/9), menambahkan,  dalam kesempatan yang sama,  Kasie Kemahasiswaan Kemenag Ruchman Basori mengatakan, Kementerian Agama sangat berkepentingan agar mahasiswa PTKI saat ini mengembangkan kemampuan berwirausaha.

Baca Juga: Sembilan Santri MA Al-Fatah Lampung Ikuti KSM Tingkat Kabupaten

“Karenanya mahasiswa perlu ditingkatkan wawasan dan pengetahuan tentang kewirausahaan,” ujarnya.

Ruchman berpendapat di era millenial seperti sekarang ini, mahasiswa PTKI dituntut mempunyai kesadaran tentang bagaimana mengembangkan kewirausahaan yang diimbangi dengan ketrampilan mengelola media sosial.

“Ketrampilan generasi millenial dalam bermedsos menjadi potensi besar dalam memulai dunia usaha,” pungkasnya. (R/R05/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Sastra Masuk Kurikulum, NU Circle Minta Nadiem Setop Buku Bacaan Bernarasi Vulgar 

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Haji 1445 H
MINA Preneur
Haji 1445 H