Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Agresi Israel di Beirut Target Bangunan Sipil

Rudi Hendrik Editor : Widi Kusnadi - Rabu, 31 Juli 2024 - 12:46 WIB

Rabu, 31 Juli 2024 - 12:46 WIB

15 Views

Agresi Israel di Haret Hreik, di pinggiran selatan Beirut menarget bangunan sipil, membunuh satu warga sipil, seorang wanita, dan melukai 68 lainnya, Selasa,30 Juli 2024. (Gambar: Media Sosial)

Beirut, MINA – Agresi Israel di Haret Hreik, di pinggiran selatan Beirut menarget bangunan sipil, membunuh satu warga sipil, seorang wanita, dan melukai 68 lainnya, Kementerian Kesehatan Lebanon mengumumkan.

Di antara yang terluka, lima orang dalam kondisi kritis, sementara sisanya mengalami luka sedang dan ringan, tambah Kementerian, Al Mayadeen melaporkan.

Serangan Israel menargetkan bangunan tempat tinggal di pinggiran selatan Beirut pada Selasa malam (30/7), menghancurkan sebagian besar bangunan tersebut.

Serangan itu terjadi setelah para pejabat Israel menyatakan ancaman terus-menerus tentang rencana agresi besar terhadap Lebanon, sejak Sabtu.

Baca Juga: Uni Eropa Berpotensi Embargo Senjata ke Israel Usai Surat Penangkapan ICC Keluar

Israel telah mengancam akan melakukan serangan terhadap Lebanon setelah secara keliru menuduh Hizbullah melancarkan serangan terhadap kota Majdal Shams di Suriah yang diduduki Israel yang menewaskan belasan orang warga Yahudi. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Israel Perintahkan Warga di Pinggiran Selatan Beirut Segera Mengungsi

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Palestina
Internasional
Internasional
Timur Tengah