Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Al-Qasam Hancurkan 41 Kendaraan Militer, Bunuh 25 Tentara Israel dalam 3 Hari Terakhir

Zaenal Muttaqin - Kamis, 21 Desember 2023 - 08:54 WIB

Kamis, 21 Desember 2023 - 08:54 WIB

24 Views

Gaza, MINA – Juru bicara militer Brigade Al-Qassam, Abu Ubaidah pada Rabu (20/12) malam kembali mengumumkan, bahwa pasukan pejuang sayap militer gerakan Hamas mampu menghancurkan seluruh atau sebagian kendaraan militer dalam tiga hari atau 72 jam terakhir.

Abu Ubaidah mengatakan dalam tweet yang diunggah di salurannya di aplikasi Telegram, “Pejuang Al-Qassam membenarkan terbunuhnya 25 tentara Israel dan melukai puluhan tentara dengan luka yang berbeda-beda.”

Dia menambahkan, pasukan Israel yang menyerang menjadi sasaran tembakan rudal, perangkat anti-benteng, dan individu, dan bentrok dengan mereka dari jarak dekat, dan tim penyelamat mereka menjadi sasaran.

Dua terowongan dan sebuah rumah dijadikan jebakan dan diledakkan, selain operasi penembak jitu yang menargetkan salah satu tentara.

Baca Juga: Israel Makin Terisolasi di Tengah Penurunan Jumlah Penerbangan

“Markas besar, ruang komando lapangan, dan konsentrasi militer dihancurkan dengan mortir dan rudal jarak pendek di semua lini pertempuran di Jalur Gaza,” katanya seperti dikutip media Quds.

Ditambahkan, pejuang Al-Qasam menghujani serangan rudal ke kota Tel Aviv di pusat entitas, selain meluncurkan serangan rudal ke arah Kiryat Shmona yang diduduki di wilayah utara Palestina yang diduduki. (T/B04/P2)

Mi’raj News Agency (MINA

Baca Juga: Palestina Tolak Rencana Israel Bangun Zona Penyangga di Gaza Utara

Rekomendasi untuk Anda