Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Anies: Pembangunan Sukses Bila Dinikmati Rakyat, Bukan Hanya Segelintir Orang

Rendi Setiawan - Jumat, 22 Maret 2019 - 10:24 WIB

Jumat, 22 Maret 2019 - 10:24 WIB

3 Views

Kepulauan Seribu, MINA – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu tahun 2019 di Pulau Pramuka, Jumat (22/3).

Hadir pada kesempatan itu Sekda DKI Jakarta Saefullah, Bupati Pulau Seribu Husain Murad, Kepala Bappeda DKI Sri Mahendra, Wakil Ketua DPRD DKI Muhammad Taufik dan Komandan Satuan Patroli kapal Lantamal III Kolonel Laut (P) Arya Delano.

Dalam sambutannya, Anies mengatakan bahwa Musrenbang tersebut adalah proses untuk mendapatkan aspirasi, ide gagasan dan harapan yang nantinya diolah menjadi rencana pembangunan.

“Kita semua tahu yang menjadi problem adalah apakah prosesnya berjalan dengan baik atau tidak, sehingga masalah yang ada di masyarakat bisa diformulasikan dalam bahasa rencana pembangunan,” katanya.

Baca Juga: [BREAKING NEWS] Pria Amerika Bakar Diri Protes Genosida di Gaza

Orang nomor satu DKI Jakarta itu menjelaskan, pembangunan yang berkualitas adalah pembangunan yang bisa dinikmati oleh semua elemen masyarakat, bukan dinikmati oleh segelintir orang saja.

“Kualitas pembangunan itu ditentukan bukan dari angka. Misalnya pertumbuhan pembangunan perekonomian yang tumbuh 6 persen itu kualitasnya ditentukan apakah pembangunannya merata atau tidak,” katanya.

Ketika pembangunan itu merata, lanjut Anies, maka bisa disebut sebagai pembangunan yang berkualitas. Sebaliknya, ketika pembangunan itu tidak merata maka pembangunan itu tidak memiliki kualitas.

“Pembangunan berkualitas itu tidak ada kaitan siapa dapat apa. Ini yang sering terjadi di banyak tempat bukan hanya di Jakarta, tetapi di seluruh dunia,” ujar pria yang pernah menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) itu.

Baca Juga: MUI Gelar Forum Ukhuwah Islamiyah, Minta Presiden Jokowi Ganti Kepala BPIP

Anies berharap, Musrembang Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu tahun 2019 ini bisa menghasilkan poin-poin positif yang bisa dirasakan semua pihak, sehingga menghadirkan pembangunan berkualitas. (L/R06/RS3)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: [BREAKING NEWS] Yahya Al-Sinwar Terpilih Sebagai Kepala Biro Politik Hamas

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Breaking News