Washington, MINA – Pentagon mempercepat pengiriman senjata AS ke sekutu militer seperti Arab Saudi, Rumania, Jepang, dan Korea Selatan.
Media Defense One mengutip Ellen Lord, Wakil Menteri Pertahanan AS untuk akuisisi dan dukungan yang mengatakan pada Rabu (23/5/2018), “kami memiliki berbagai macam program khusus di mana kami fokus untuk menerapkan otoritas ini. Patriot Rudal untuk Rumania; Global Hawk untuk Jepang, THAAD (rudal pertahanan udara) untuk Arab Saudi, dan TOW (rudal yang diluncurkan kendaraan) untuk beberapa mitra penjualan militer asing.”
Otoritas baru ini akan memungkinkan Pentagon untuk memperpendek waktu yang diperlukan untuk mengirim senjata militer, kata Lord di acara SOFIC tahunan.
Baca Juga: Putin Punya Kebijakan Baru, Hapus Utang Warganya yang Ikut Perang
Laporan itu menambahkan, Arab Saudi sering menjadi target serangan rudal pasukan bersenjata Houthi. Otoritas regional juga khawatir tentang kemampuan rudal yang semakin berkembang di Iran.
Penerintahan Trump, yang bekerja untuk meningkatkan ekspor senjata buatan AS, telah memulai proses untuk melaksanakan penjualan 120.000 amunisi berpandu presisi kepada sekutu Arab Saudi dan Uni Emirat Arab.
Reuters menyebutkan, Gedung Putih meminta Kongres AS untuk meninjau kembali kesepakatan itu.
Tahun lalu, pemerintahan Trump menyetujui penjualan sekitar $ 7 miliar (sekitar Rp98,3 triliun) senjata ke Arab Saudi. (T/RS2/RS1)
Baca Juga: Jadi Buronan ICC, Kanada Siap Tangkap Netanyahu dan Gallant
Mi’raj News Agency (MINA)