Jakarta, MINA – PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) yang mengelola Bandara Soekarno-Hatta menyiapkan lokasi ‘parking stand narrow body’ untuk pesawat khusus tamu delegasi negara undangan pelantikan Presiden-Wakil Presiden RI, Ahad (202/10).
Asst Deputy Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta M Holik Muardi mengatakan, pihaknya telah mengatur relokasi pesawat-pesawat tamu negara dengan jenis pesawat tipe ‘Wide Body’ dan ‘Narrow Body’.di Tangerang.
“Kami mengatur relokasi pesawat-pesawat tamu negara dengan jenis pesawat tipe ‘Wide Body’ dan ‘Narrow Body’. Tentunya dengan tetap memperhatikan standar keselamatan penerbangan yang ketat,” ujarnya, Sabtu (19/10).
Menurut Holik, hal itu untuk menghindari adanya gangguan jadwal penerbangan komersial reguler. Serta menjaga efisiensi pergerakan pesawat di landasan pacu dan apron.
Baca Juga: Fun Run Solidarity For Palestine Bukti Dukungan Indonesia kepada Palestina
Managemen bandara bekerja sama dengan Paspampres, Sekretariat Negara (Setneg), Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), Tim Transisi, InJourney Airports. Serta Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah I, Customs, Immigration, Quarantine, TNI serta Polri untuk menyukseskan gelaran pelantikan tersebut.
Tamu delegasi negara yang datang pada Sabtu (19/10) ini antara lain, dari Rusia diwakili wakil perdana menteri, pada pukul 06.35 WIB. Selanjutnya, negara Laos diwakili oleh PDR pada pukul 11.35 WIB, Dlfan Vietnam pukul 13.00 WIB.
Kemudian, Vanuatu pukul 13.15 WIB, Brunai Darussalam pukul 15.00 WIB, Timor Leste pukul 15.40 WIB, Serbia pukul 15.40 WIB. China pukul 16.30 WIB, Kamboja pukul 17.30 WIB.
Berikutnya, Selandia Baru pukul 17.55 WIB, Solomon Islands pukul 19.00 WIB, Filipina pukul 19.45 WIB. Korea Selatan pukul 20.05 WIB dan Singapura tiba pukul 07.05 WIB pada 20 Oktober 2024. []
Baca Juga: KNEKS Kolaborasi ToT Khatib Jumat se-Jawa Barat dengan Sejumlah Lembaga
Mi’raj News Agency (MINA)