Yerusalem, MINA – Menteri Keamanan Nasional Israel yang dikenal ekstrim, Itamar Ben Gvir, menginstruksikan polisi Israel untuk bersiap menghancurkan bangunan tempat tinggal di Yerusalem yang dihuni 100 orang. Demikian dikutip dari Palinfo, Senin, (6/2).
Menurut saluran Ibrani, polisi pendudukan sedang mempersiapkan, dengan mengerahkan 500 personel keamanan, untuk menghancurkan sebuah bangunan di Yerusalem timur, yang dihuni oleh sekitar 100 warga Palestina.
Tindakan itu sebagai pelaksanaan keputusan pembongkaran yang tertunda tahun lalu karena berbagai alasan.
Saluran tersebut mengutip pejabat keamanan yang memperingatkan, pembongkaran dapat menyebabkan konfrontasi kekerasan di daerah tersebut.
Baca Juga: Kasus Malnutrisi Penuhi RS Kamal Adwan di Gaza Utara
Sumber di Yerusalem menyatakan, bangunan itu terdiri dari 4 lantai, dihuni oleh 12 keluarga, di lingkungan Wadi Qaddum di kota Silwan, sebelah selatan Masjid Al-Aqsha. (T/B03/RSW2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Pelapor Khusus PBB: Israel Lakukan Genosida di Jalur Gaza