Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berkah Ramadhan, LPAYD Salurkan Santunan Yatim

kurnia - Kamis, 21 Maret 2024 - 22:04 WIB

Kamis, 21 Maret 2024 - 22:04 WIB

7 Views ㅤ

Bogor, MINA – Dalam rangka memeriahkan bulan suci Ramadhan 1445 H penuh berkah ini, Lembaga Penyantunan Anak Yatim dan Dhuafa (LPAYD) mengadakan acara buka puasa (Iftar) dan menyalurkan santunan anak yatim di Pondok Pesantren Al-Fatah Cileungsi, Bogor, Jawa Barat.

Ketua LPAYD Syamsuri mengucapkan terima kepada para donatur yang telah memberikan donasinya untuk anak-anak yatim dan kaum dhuafa.

“Bulan Ramadhan penuh berkah ini, kita harus memiliki kepedulian terhadap anak yatim dan kaum dhuafa, maka LPAYD sebagai lembaga yang berfokus hal tersebut,” kata Syamsuri kepada MINA.

Syamsuri menyampaikan, selain program santunan dan iftar bersama LPAYD yang digelar pada Kamis (21/3), pihaknya juga memfasilitasi bagi lembaga atau para donatur yang ingin berbagi bersama anak yatim dan dhuafa persilakan kami membantu.

Baca Juga: Cinta dan Perjuangan Pembebasan Masjid Al-Aqsa Harus Didasari Keilmuan

“Kita terus bergerak karena tidak sendiri. Kita bergerak berjamaah untuk membantu anak yatim dan dhuafa di bulan Ramadhan yang istimewa,” ujarnya.

Acara bahagiakan yatim merupakan salah satu bentuk kepedulian LPAYD terhadap yatim dan dhuafa. “Kami berharap dapat memberikan bantuan dan dukungan kepada mereka agar dapat hidup layak dan bahagia,” ungkap Syamsuri.

Setidaknya ada lima program LPAYD di acara buka puasa bersama dan santunan yatim Ramadhan tahun ini; yakni pertama CU@CAFE kota wisata Cibubur sekitar 30 anak yatim, kedua buka puasa bersama LPAYD 52 anak yatim, ketiga santunan dari donatur hamba Allah 70 paket sembako, keempat santunan 15 yatim dari PT Pertamina Jakarta santunan, kelima santunan anak yatim warga RT02 R05 Desa Pasirangin Cileungsi.

“Kami juga memfasilitasi dengan menyiapkan akomodasi mobil dan supirnya. Selain itu LPAYD juga fokus membantu pendidikan (SPP) untuk yatim dan dhuafa,” katanya.

Baca Juga: Lewat Wakaf & Zakat Run 2024, Masyarakat Diajak Berolahraga Sambil Beramal

LPAYD berdiri tahun 2012 yang berfokus dalam memberikan penyantunan anak-anak yatim dan kaum dhuafa yang tidak mampu.

Hadir dalam acara santunan yatim yaitu, Pembina LPAYD Ustaz Muhammad Thobri, dan Pembina Jaringan Ponpes Al-Fatah se-Indonesia, KH. Abul Hidayat Saerodji dan para Asatid Ponpes Al-Fatah. (L/R4/R1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Prof Abd Fattah: Pembebasan Al-Aqsa Perlu Langkah Jelas

Rekomendasi untuk Anda