Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

BRASIL SIAPKAN SAMBUTAN PENGGEMAR MUSLIM PIALA DUNIA

Fauziah Al Hakim - Ahad, 1 Juni 2014 - 18:34 WIB

Ahad, 1 Juni 2014 - 18:34 WIB

702 Views ㅤ

ourbettingBrasil, 3 Sya’ban 1435/2 Juni 2014 (MINA) – Pemerintah Brasil telah melakukan persiapan Piala Dunia dan sebuah komunitas Muslim di Brasil juga ikut berpartisipasi dalam persiapan menyambut ratusan ribu penggemar sepak bola Muslim yang akan tiba di Amerika selatan.

“Kami berharap sekitar 50.000 Muslim datang dalam acara Piala Dunia, terutama dari Iran, Nigeria dan Aljazair, serta dari Amerika serikat, Inggris, Malaysia dan kawasan Teluk,” kata wakil ketua Federasi Asosiasi Muslim Brasil (Fambras) Ali Hussein El Zoghbi. On Islam melaporkan seperti dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA), Senin.

“Kami melihat ini sebagai kesempatan besar, bukan hanya menyambut umat Muslim, tetapi juga untuk menyebarkan berita positif kepada non-Muslim,” tambahnya.

Turnamen sepak bola Piala Dunia FIFA akan berlangsung dari 12 Juni sampai 13 Juli 2014.

Baca Juga: Joe Biden Marah, AS Tolak Surat Penangkapan Netanyahu

Dua belas kota menjadi tuan rumah dalam pertandingan, antara lain Belo Horizonte, Brasilia, Cuiaba, Curitiba, Fortaleza, Manuas, Natal, Porto Alegre, Recife, Salvador, Sao Paulo dan Rio de Janeiro.

Sebanyak 32 tim dibagi menjadi delapan kelompok akan bersaing untuk memenangkan Piala Dunia di Brasil, termasuk enam negara dengan mayoritas Muslim yaitu Aljazair, Kamerun, Pantai Gading, Nigeria, Iran dan Bosnia-Herzegovina.

Sementara itu, umat Muslim di Brasil juga akan memanfaatkan even piala dunia untuk mendakwahkan ajaran Islam. Mengingat akan ada jutaan orang dari seluruh dunia yang diperkirakan berkunjung selama penyelenggaraan kompetisi empat tahunan tersebut.

Awal bulan Mei, Fambras bekerjasama dengan kedutaan Oman di Amerika selatan menerbitkan sebuah buku panduan khusus untuk para penggemar Muslim Piala Dunia FIFA 2014.

Baca Juga: DK PBB Berikan Suara untuk Rancangan Resolusi Gencatan Genjata Gaza

Buku Panduan itu berjudul Salam (halo) Brasil, berisi 32 halaman dan disalin sekitar 65.000 booklet.

Buku ini berisi panduan alamat tempat ibadah umat Muslim, restoran halal dan pusat hiburan yang tidak melanggar syari’at Islam di Brasil.

Menurut kepala asosiasi tersebut, Hussein Al-Zuqbi, booklet ini juga mencantumkan sekilas soal sejarah Islam di Brasil dan kebudayaan Muslim di negara itu. Booklet ini dibagikan di maskapai negara-negara Islam dan Arab kepada penumpang Muslim yang terbang ke Brasil. (T/Fauziah/EO2)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Kepada Sekjen PBB, Prabowo Sampaikan Komitmen Transisi Energi Terbarukan

 

 

 

Baca Juga: Puluhan Anggota Kongres AS Desak Biden Sanksi Dua Menteri Israel

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Internasional
Internasional
Internasional
Palestina
Kolom
Kolom
Khadijah