Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Buku “The Mentor” Sampaikan Pesan Kepemimpinan Sejati Tak Hanya Soal Kuasa

Rana Setiawan Editor : Bahron Ans. - 6 menit yang lalu

6 menit yang lalu

1 Views

Peluncuran buku "The Mentor: 9 Purnama di Sisi SBY" karya Merry Riana digelar di Jakarta, Senin (3/11/2025) malam.(Foto: Doc. MINA)

Jakarta, MINA – Peluncuran buku “The Mentor: 9 Purnama di Sisi SBY” karya Merry Riana menjadi momen reflektif tentang nilai, ketulusan, dan makna sejati kepemimpinan.

Di hadapan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Menko Infrastruktur dan Pengembangan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), serta para tokoh nasional lintas generasi, acara tersebut bukan sekadar peluncuran buku, melainkan perjumpaan antara nilai dan keteladanan.

Merry Riana menjelaskan, buku tersebut lahir bukan dari ambisi, melainkan dari panggilan hati.

“Buku ini tidak pernah saya rencanakan. Namun hidup sering kali tidak berjalan berdasarkan rencana, melainkan panggilan. Saya ingin menulis bukan tentang kekuasaan, tapi tentang nilai. Bukan teori, tapi kehidupan nyata seorang pemimpin bangsa,” ujarnya dalam sambutan peluncuran buku itu di Jakarta, Senin (3/11) malam.

Baca Juga: Ekonomi Islam Didorong Jadi Pilar Pengentasan Kemiskinan Ekstrem

Merry menyoroti kondisi dunia modern yang “terlalu bising”, di mana ketulusan sering tergantikan pencitraan. Lewat buku ini, ia mengajak pembaca untuk kembali pada prinsip dasar, yakni memimpin dengan hati dan nilai.

Dalam acara tersebut, SBY menyerahkan lukisan karyanya sendiri berjudul The Light of Hope kepada Merry dan suaminya, Alva Tjenderasa. Lukisan itu menjadi simbol hubungan mentor dan murid yang dilandasi cinta dan penghargaan antargenerasi.

“Dalam kehidupan, kita memerlukan kekuatan seperti matahari, tapi juga keteduhan seperti rembulan. Semoga buku ini membawa keteduhan di hati kita semua,” tutur SBY.

Sementara itu, AHY menegaskan bahwa nilai-nilai yang diwariskan sang ayah menjadi pedoman hidupnya.

Baca Juga: BMKG: Jakarta Berpotensi Diguyur Hujan Ringan Siang hingga Sore Hari

“Bapak selalu mengajarkan untuk berbuat sebaik mungkin, tidak pernah setengah-setengah. Dalam politik pun, beliau meyakini selalu ada pilihan untuk kebaikan,” katanya.

Buku “The Mentor: 9 Purnama di Sisi SBY” ditulis berdasarkan pengalaman nyata Merry Riana selama sembilan bulan mendampingi Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono.

Buku tersebut memadukan perjalanan hidup, nilai-nilai kepemimpinan, refleksi spiritual, serta pelajaran kehidupan yang abadi.[]

 

Baca Juga: Kualitas Udara Jakarta Memburuk, KLH Sebut Emisi Kendaraan Jadi Penyebab Utama

Mi’raj News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Sukamta: OKI Punya Tanggung Jawab Moral Hentikan Segera Konflik di Sudan

Rekomendasi untuk Anda