Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

DD Gelar “Minggu Ceria” Bagi Anak-anak Konawe

Insaf Muarif Gunawan - Ahad, 16 Juni 2019 - 22:47 WIB

Ahad, 16 Juni 2019 - 22:47 WIB

7 Views

Konawe, Sulawesi Tenggara, MINA – Direktur Utama Dompet Dhuafa (DD) Imam Rulyawan MARS mengatakan, saat ini tim penanganan anak DD merangkul dan mendekatkan diri kepada anak-anak korban banjir di Konawe, dengan metode bermain dan belajar bertema ”Minggu Ceria”.

Anak-anak ini cukup rentan terhadap dampak psikologis bencana terhadap diri sendiri maupun lingkungan sekitar, demikian rilis Dompet Dhuafa.

Imam juga menjelaskan, tim Disaster Management Center  (DMC) Dompet Dhuafa (DD) ‘jangan takut berbagi’, Ahad (16/6)  membuka Pos Hangat dan mendistribusikan bantuan di Konawe, Sulawesi Tenggara yang terendam banjir.

Tim bencana DMC DD  mendirikan 3 posko yakni : Pos Kendari di Talk Cafe, Jl Malala, Kendari, untuk pengumpulan donasi bantuan; Pos Pondidaha untuk layanan pengungsian; dan Pos Relawan di jalan Abdullah Silondae, Lorong SMA 1 Unaaha, Ruko Bugis Syar’i, Kelurahan Tumpas, Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe.

Baca Juga: Cuaca Jakarta Diprediksi Turun Hujan Senin Sore Ini

Kondisi air akibat banjir yang menerpa di beberapa wilayah Kabupaten Konawe Utara dan sekitarnya sudah mulai surut. Banjir berasal dari meluapnya tiga aliran sungai yakni Sungai Lalindu, Sungai Walasolo dan Sungai Wadambali yang mengakibatkan banjir.

Enam kecamatan menjadi dampak banjir  yaitu Kecamatan Andowia, Kecamatan Asera, Kecamatan Landawe, Langgikima, Oheo dan Wiwirano.

Saat ini kondisi air di Konawe Utara secara umum sudah mulai surut, namun belum dapat diakses dengan mudah lantaran masih terendam lumpur. Dari pos Dompet Dhuafa menuju ke sejumlah titik bencana membutuhkan waktu kurang lebih 4 jam melalui jalur Meluhu.

Tim berusaha agar kebutuhan darurat bagi para pengungsi  berupa makanan, air bersih, pakaian dan obat-obatan dan bisa disalurkan untuk kelangsungan hidup para korban yang terdampak banjir.

Baca Juga: Syaikh El-Awaisi: Menyebut-Nyebut Baitul Maqdis Sebagai Tanda Cinta Terhadap Rasulullah

Data yang terhimpun oleh tim Dompet Dhuafa di lapangan pada Sabtu (15/6), di beberapa Kecamatan seperti Kecamatan Abuki banjir sudah surut, sehingga aktivitas pengungsian sudah tidak ada dan keseharian masyarakat mulai berjalan normal. (R/Gun/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: AWG: Daurah Baitul Maqdis, Jadi Titik Balik Radikal untuk Perjuangan Umat Islam

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Afrika
Afrika
Palestina
Internasional
Indonesia