Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

DMI Studi Banding ke Sejumlah Masjid di Thailand

kurnia - Selasa, 20 November 2018 - 15:54 WIB

Selasa, 20 November 2018 - 15:54 WIB

10 Views ㅤ

dok: DMI

Jakarta, MINA – Pimpinan Pusat Dewan Masjid Indonesia (PP-DMI) melakukan studi banding ke sejumlah masjid, pengurus masjid, dan Konsulat Republik Indonesia di Provinsi Songkhla, Thailand, Sabtu (20/10).

Hadir dalam kunjungan tersebut yakni Ketua PP DMI Drs. H. Muhammad Natsir Zubaidi, Sekretaris Departemen Hubungan Antar Lembaga dan Luar Negeri PP DMI, Drs. H. Bunyan Saptomo dan Anggota Departemen Komunikasi, Informasi (Kominfo), Pengembangan Arsitektur dan Infrastruktur PP DMI, Ir. H. Rahmad Widodo.

“Hubungan Indonesia dengan Thailand telah terjalin sejak abad ke-18, ketika Raja Rama V berkunjung ke Kebun Raya Bogor, lalu ke Keraton Surakarta. Kunjungan ini berlanjut dengan keinginan raja untuk membuat masjid bagi umat Islam di Bangkok dengan gaya arsitek dan tenaga kerja dari Jawa,” kata Natsir dalam keterangan tertulisnya yang diterima MINA.

Pasca kunjungan Raja Rama V ke Pulau Jawa, lanjutnya, akhirnya terbangun sebuah masjid di ibu kota Kerajaan Thailand, Bangkok. Masjid itu berarsitektur khas Jawa. Masjid ini diberikan oleh Raja Rama V kepada umat Islam di Bangkok.

Baca Juga: Dahnil Anzar Sampaikan Pesan Presiden Soal Masa Depan Haji di Manasik Nasional

“Pada masa kemerdekaan RI, di era kepemimpinan Presiden pertama, Dr. (H.C.) Ir. H. Soekarno, terjalin hubungan yang sangat erat dengan Raja Rama IX, Bhumibol Adulyadej, dan Ratu Sirikit yang terkenal sangat cantik,” jelasnya.

Pada masa kepemimpinan Presiden RI kedua, Soeharto, imbuhnya, Thailand menjadi salah satu pendiri Association of South East Nations (ASEAN). “Kita mengenal Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, H. Adam Malik Batubara, dan Menlu Thailand, Thanat Koman, sebagai pendiri ASEAN yang cukup legendaris itu,” jelasnya.

Pada masa sekarang, ucapnya, Wakil Presiden Muhammad Jusuf Kalla, telah berkunjung ke Thailand. Ia mendapat gelar Doktor Honoris Causa bidang Administrasi Bisnis. Gelar ini diberikan oleh Rajamangala University of Technology Isan pada Rabu, 21 Maret 2017.

“Kunjungan JK, yang juga Ketua Umum PP DMI, ternyata mendapat sambutan hangat di Thailand, saat menerima gelar Doktor Honoris Causa,” ujarnya. (R/R03/RS2)

Baca Juga: Ribuan Umat Islam Gelar Aksi Damai di Semarang, Serukan Boikot Produk Pendukung Zionis Israel

Mi’raj News Agency (MINA)

TagDMI

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
MINA Millenia
Indonesia
Indonesia
Indonesia