Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Drone Pengintai Lebanon Dekati Rumah Netanyahu

Ali Farkhan Tsani - Senin, 19 Agustus 2024 - 04:19 WIB

Senin, 19 Agustus 2024 - 04:19 WIB

80 Views

Pantauan rumah Netanyahu di pantai Laut Mediterania. (Quds Press)

Tel Aviv, MINA – Media Israel Hayom melaporkan pada hari Ahad (18/9), pesawat tak berawak (drone) pengintai Hezbollah Lebanon terlihat di dekat rumah Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di pantai Laut Mediterania.

Israel Hayom melaporkan, “Meskipun tidak ada konfirmasi visual, pejabat militer dan Angkatan Udara tidak sepenuhnya mengesampingkan kemungkinan peluncuran drone kecil dari Lebanon itu, dengan tujuan mengumpulkan informasi tentang rumah pribadi Netanyahu. Quds Press melaporkan.

Surat kabar tersebut menambahkan, laporan dari kapal angkatan laut Israel di lepas pantai Kaisarea menyebutkan dugaan adanya drone yang terbang di daerah tersebut.

Menurut laporan tersebut,  ada keyakinan umum Hezbollah Lebanon yang meluncurkan drone tersebut dalam misi pengintaian rumah Netanyahu yang dekat dengan pantai, dan kemudian mempublikasikan video tersebut.

Baca Juga: Laba Perusahaan Senjata Israel Melonjak di Masa Perang Gaza dan Lebanon

Drone tersebut terdeteksi oleh radar kapal, namun tidak ada indikasi yang muncul di sistem pemantauan lainnya.

Angkatan Udara Israel segera mengirimkan pesawat tempur ke daerah tersebut setelah menerima peringatan, namun mereka tidak dapat menemukan lokasi drone.

Ketakutan dan kecemasan telah muncul di negara pendudukan tersebut sejak akhir Juli lalu, dalam mengantisipasi respons Iran-Lebanon, setelah pembunuhan Ismail Haniyeh di Teheran dan pemimpin senior Hezbollah, Fouad Shukr, di selatan Beirut. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Jumlah Syahid di Jalur Gaza Capai 44.056 Jiwa, 104.268 Luka

Rekomendasi untuk Anda