Erdogan Akan Hadiri KTT NATO

Ankara, MINA – Presiden Turki Recep Tayyip akan menghadiri pertemuan puncak internasionalnya yang pertama, sejak terpilih kembali, dengan menghadiri  pertemuan puncak pemimpin-pemimpin negara di Brussels, Rabu (11/7).

Turki adalah satu-satunya negara Islam dan satu-satunya negara Asia, yang menjadi anggota Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO). Dalam perkembangan terakhir Turki di bawah kepemimpinan Erdogan, banyak bersikap atau melakukan sesuatu yang bertentangan dengan rekan-rekan NATO-nya

Pertemuan NATO akan berlangsung untuk pertama kalinya di markas baru aliansi tersebut.  Anadolu Agency melaporkan dikutip MINA, Senin (9/7).

Pada pertemuan itu, Erdogan akan mengadakan pertemuan bilateral dengan sejumlah pemimpin dunia, termasuk Presiden Amerika Donald Trump, Presiden Prancis Emmanuel Macron dan Perdana Menteri Inggris Theresa May.

Banyak pihak berharap, Erdogan dan para pemimpin lainnya akan membahas dukungan yang diterima kelompok teror YPG / PKK dari beberapa negara anggota NATO dan sistem rudal S-400 yang Turki dapatkan dari Rusia.

Dalam kesempatan itu, Erdogan juga diharapkan bertemu kepala Dewan Eropa Donald Tusk, Presiden Komisi Eropa Jean-Claude Juncker dan Presiden Parlemen Eropa Antonio Tajani.

Pada kunjungan ini, Ibu Negara Turki Emine Erdogan akan mendampingi suaminya di Brussels. (T/R03/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

 

Wartawan: kurnia

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.