Jakarta, MINA – Gerhana Matahari Total (GMT) akan terjadi pada 31 Januari 2018, atau tepat pada 14 Jumadil Ula 1439H. Hampir seluruh kawasan Indonesia dapat mengamati GBT ini.
Awal gerhana diperkirakan mulai pukul 20:48 WIT, 19.48 WITA, atau 18.48 WIB.
Sehubungan dengan itu, Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat (Dirjen Bimas) Islam Kementerian Agama (Kemenag) Muhammadiyah Amin mengajak seluruh umat Muslim agar melaksanakan shalat gerhana atau shalat khusuf.
“Pelaksanaan shalat gerhana disesuaikan dengan situasi dan kondisi daerahnya masing-masing,” kata Amin dalam keterangan tertulis yang diterima Mi’raj News Agency (MINA) di Jakarta, Kamis (25/1).
Baca Juga: Silaknas 2024, ICMI Undang Presiden dan Wapres
Ia menambahkan, Ditjen Bimas Islam Kementerian Agama telah menerbitkan seruan kepada para Kepala Kanwil Kemenag untuk menginstruksikan Kepala Bidang Urusan Agama Islam/Kepala Bidang Bimas Islam/Pembimbing Syariah, Kepala Kemenag Kabupaten/Kota.
Serta Kepala KUA untuk bersama para ulama, pimpinan ormas Islam, imam masjid, aparatur pemerintah daerah dan masyarakat untuk melaksanakan Shalat Gerhana Bulan Parsial di wilayahnya masing-masing.(R/R08/R01)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Taiwan Rayakan 48 Tahun Kerja Sama Pertanian dengan Indonesia