Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hamas Serukan Aksi Solidaritas Peringati Satu Tahun Badai Al-Aqsa

sri astuti Editor : Widi Kusnadi - 19 detik yang lalu

19 detik yang lalu

0 Views

Spanduk Hamas dikibarkan oleh tahanan Palestina setelah dibebaskan dari penjara Israel. Jumat malam, 24 November 2023. (Foto: Media Sosial)

Gaza, MINA – Hamas menyerukan aksi solidaritas yang luas di semua kota dan ibu kota di dunia pada peringatan satu tahun Pertempuran Badai Al-Aqsa, yang jatuh pada tanggal 7 Oktober.

Dalam pernyataan pers pada hari Selasa (1/10), Hamas menetapkan hari-hari mobilisasi mulai dari Jumat hingga Senin dengan mengumumkan bahwa acara akan diadakan dengan slogan “Badai Menuju Pembebasan”. Palestinian Information Center melaporkan.

Hamas mengatakan bahwa acara tersebut bertujuan untuk mengekspresikan penolakan terhadap agresi Zionis yang didukung AS terhadap rakyat Palestina dan Lebanon.

Badai Al-Aqsa” adalah operasi yang diluncurkan pada tanggal 7 Oktober 2023, oleh perlawanan Palestina di Jalur Gaza terhadap pemukiman pendudukan Israel dan barak tentara di sekitar Jalur tersebut. Operasi tersebut termasuk menyerbu situs, bandara, dan benteng militer Israel.

Baca Juga: Italia Siap Kirim Pasukan Bantu PBB untuk Perdamaian Palestina

Sejak 7 Oktober, tentara pendudukan Israel telah melancarkan perang genosida di Gaza, yang mengakibatkan lebih dari 137 ribu orang mati syahid dan terluka, sebagian besar adalah wanita dan anak-anak, selain 10 ribu orang hilang di bawah reruntuhan dan di jalan, dan kerusakan besar pada infrastruktur. []

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Pejuang Palestina Rebut Senjata Tentara Israel di Yaffa

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Dunia Islam