Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hamas Serukan Persatuan Nasional Hadapi Israel

sri astuti - Jumat, 19 April 2019 - 15:50 WIB

Jumat, 19 April 2019 - 15:50 WIB

5 Views

Gaza, MINA – Gerakan Hamas menyeru rakyat Palestina dari semua lapisan politik dan sosial untuk menghadapi kegiatan permukiman Israel dengan mengatasi semua perbedaan internal dan merumuskan rencana persatuan nasional.

Dalam sebuah pernyataan pada Kamis (18/4), Hamas mengatakan kepemimpinannya baru-baru ini mengadakan pertemuan dengan perwakilan faksi, tokoh sosial dan nasional sebagai bagian dari upaya untuk merumuskan rencana aksi nasional yang mampu menghadapi kesombongan dan proyek Zio-Amerika, Palinfo melaporkan.

Gerakan ini menekankan, persatuan dan kemitraan nasional yang sejati adalah cara yang optimal untuk menghadapi pendudukan.

Mereka juga menegaskan kembali kesiapannya untuk persatuan menentang pendudukan dan melindungi Tepi Barat terhadap rencana aneksasi. (T/Ast/P1)

Baca Juga: Israel Konfirmasi Pembebasan Tiga Sandera di Gaza

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda