Gaza, MINA – Sebanyak 50 ton paket pangan dari Indonesia Humanitarian Center (IHC) diberikan kepada keluarga prasejahtera di Gaza Palestina sejak 27 April 2020 yang akan terus didistribusikan selama bulan Ramadhan.
Warga Gaza menjalani ibadah Ramadhan dalam kondisi yang kian terhimpit. Selain karena blokade Israel yang berkepanjangan, pandemi Covid-19 turut memenjara kota itu. Demikian dikutip dari ACT News, Ahad (3/5).
Sektor kesehatan dan ekonomi yang lemah sebelum adanya pandemi, kini makin terpuruk. Imbasnya, kebutuhan pangan sulit dipenuhi karena banyaknya warga Gaza yang kehilangan pendapatan harian.
Pada Ramadan ini, puluhan ton paket pangan disiapkan di gudang IHC. Bantuan tersebut selanjutnya akan didistribusikan secara bertahap menggunakan armada kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) ke sepanjang Jalur Gaza.
Baca Juga: Pemimpin Perlawanan Palestina Merinci Proposal Gencatan Senjata Israel
Said Mukaffiy dari tim Global Humanity Response (GHR) – ACT menyampaikan, total 50 ton atau setara 2.000 paket pangan telah dikemas dan siap didistribusikan. Bantuan menjangkau wilayah-wilayah di sepanjang Jalur Gaza, seperti Rafah, Khan Younis, Deir al-Balah, Jabaliyah, Beit Hanoun, Kota Gaza.
“Alhamdulillah pada Ramadhan ini kami mendistribusikan paket pangan untuk warga yang sangat membutuhkan, seperti keluarga prasejahtera, janda, dan yatim. Masing-masing paket berisi beras, gula, garam, minyak, teh, kacang-kacangan, tomat kalengan, tahina, daging kalengan, keju, halwa, spageti, ragi, dan selai,” imbuh Said.
Jomah Al Najjar, mitra ACT di Gaza, mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas bantuan paket pangan yang diberikan oleh ACT untuk warga Gaza selama Ramadhan ini.
“Alhamdulillah, hari ini kami menerima paket pangan dari ACT. Bantuan ini sangat bermanfaat untuk warga yang membutuhkan di sini, terutama pada bulan Ramadhan. Terima kasih Indonesia,” ucap Jomah.
Baca Juga: MSF: Israel Lakukan Pembersihan Etnis terhadap Semua Aspek Kehidupan di Gaza
Pendistribusian paket pangan ini akan terus berjalan selama bulan Ramadhan. Aksi ini menjadi wujud konsistensi kepedulian dermawan untuk membantu meringankan beban masyarakat Gaza, terlebih di masa pandemi corona. (R/RE1/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Israel Hancurkan 80 Pusat Medis dan 140 Lebih Ambulans