Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Iran Kecam Trump Dukung Demonstran Anti-pemerintah

Rudi Hendrik - Ahad, 31 Desember 2017 - 08:07 WIB

Ahad, 31 Desember 2017 - 08:07 WIB

107 Views

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran Bahram Qassemi. (Foto: Press TV)

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran Bahram Qassemi. (Foto: Press TV)

 

Teheran, MINA – Pemerintah Iran mengecam dukungan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump terhadap demonstrasi  menentang pemerintah di Iran.

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Bahram Qassemi mengatakan dalam sebuah pernyataan pada hari Sabtu (30/12), komentar Trump adalah upaya oportunistik untuk memicu ketegangan lebih lanjut.

“Orang-orang Iran tidak memperhatikan klaim oportunistik pejabat Amerika, terutama Presiden Trump,” kata Qassemi. Demikian The New Arab memberitakannya yang dikutip MINA.

Baca Juga: Ratusan Pemukim Ilegal Israel Serbu Masjid Al-Aqsa di Hari Kedua Paskah Yahudi

Iran telah menyediakan kerangka demokratis untuk mendapatkan dukungan hukum atas tuntutan masyarakat sipil,” katanya.

Qassemi kemudian menuduh AS bertanggungjawab atas pelanggaran hak asasi manusia di Palestina, Yaman dan Bahrain serta mengecam larangan terbang Trump terhadap Muslim ke AS.

Trump pada hari Jumat mengecam penangkapan para demonstran di Iran.

Sejak Kamis, ribuan warga Iran di beberapa kota, termasuk di Teheran melakukan demonstrasi memprotes kenaikan harga dan pejabat yang terlibat korupsi. Dalam dua hari, polisi menangkap 52 demonstran. (T/RI-1/P1)

Baca Juga: Setelah Turkiye dan Mesir, Prabowo Lanjutkan Kunjungan ke Qatar

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Eropa
Internasional
Internasional