Gaza, MINA – Sedikitnya 20 warga Palestina syahid dalam serangan militer Israel ke Khan Younis Timur di Jalur Gaza Selatan, kata otoritas kesehatan, pada Rabu (2/10).
Pasukan Israel melancarkan serangan mendadak di bawah pemboman besar-besaran, menembaki puluhan rumah, menurut para saksi.
Warga berhasil menemukan 20 jenazah setelah pasukan Israel menarik diri dari daerah tersebut dan mereka dipindahkan ke Rumah Sakit Eropa Gaza, kata sumber medis setempat.
Israel terus melancarkan serangan brutalnya di Jalur Gaza menyusul serangan oleh pejuang Palestina Hamas pada 7 Oktober lalu, meskipun ada resolusi Dewan Keamanan PBB yang menyerukan gencatan senjata segera.
Baca Juga: Kabinet Keamanan Ajukan Persetujuan Gencatan Senjata Gaza kepada Kabinet Penuh Israel
Lebih dari 41.600 orang telah gugur sejak saat itu, sebagian besar adalah wanita dan anak-anak, dan lebih dari 96.400 lainnya terluka, menurut otoritas kesehatan setempat.
Israel menghadapi tuduhan genosida di Mahkamah Internasional atas tindakannya di Gaza. [Ft]
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Kabinet Keamanan Israel Setujui Genjatan Senjata dengan Hamas