Jepang Sesalkan Rencana Israel Perluas Pembangunan Permukiman di Tepi Barat

Permukiman ilegal Israel di . (Foto: dok. Trend News)

Ramallah, 19 Ramadhan 1438/14 Juni 2017 (MINA) – Pemerintah pada Selasa (13/6) sangat menyesalkan Israel menyetujui rencana untuk memperluas membangun  rumah di permukiman di Tepi Barat, Palestina, wilayah yang didudukinya secara ilegal.

Kementerian Luar Negeri Jepang dalam sebuah pernyataan mengemukakan,  meski seruan berulang dari masyarakat internasional termasuk Jepang untuk membekukan kegiatan tersebut, namun Israel tetap melanjutkan rencana pembangunan, demikian Wafa memberitakan yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA), Rabu.

Sekretaris Pers Luar Negeri Norio Maruyama dalam sebuah siaran pers mengatakan, menurut informasi Israel telah menyetujui rencana untuk membangun unit perumahan di permukiman Tepi Barat, sehingga melanjutkan kegiatan permukimannya.

Menurutnya, kegiatan pemukiman melanggar undang-undang internasional dan Jepang berulang kali meminta Israel untuk membekukan sepenuhnya kegiatan pemukiman.

“Pemerintah Jepang sekali lagi sangat mendesak Pemerintah Israel untuk tidak melaksanakan rencana pembangunannya yang mengurangi kelayakan solusi dua negara,” katanya.(T/R10/)P1

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Wartawan: Hasanatun Aliyah

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.