Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

JMF, MER-C DAN RASIL ADAKAN AKSI BANTU KORBAN KEBAKARAN TANAH ABANG

Ali Farkhan Tsani - Selasa, 10 Maret 2015 - 03:48 WIB

Selasa, 10 Maret 2015 - 03:48 WIB

598 Views

kebakaran tanah abang

Rumah korban kebakaran Tanah Abang (Dok.Pan)

Jakarta, 19 Jumadil Awwal 1436/10 Maret 2015 (MINA) – Jakarta Melayu Festival (JMF) bekerjasama dengan Lembaga Kemanusiaan MER-C (Medical Emergency Rescue Committee) Jakarta dan Radio Silaturahim 720 AM Bekasi, melakukan aksi bantuan bagi korban musibah kebakaran Tanah Abang, Jakarta.

Humas kegiatan, Geisz Chalifah mengatakan kepada Mi’raj Islamic News Agency (MINA) Senin malam (9/3), kegiatan social dilakukan sebagai wujud cinta kepada sesama melalui kegiatan sosial berbagi dengan sesama.

“Ini wujud cinta sesama, menemui kasih sayang Allah di antara mereka yang menderita memerlukan bantuan,” ujarnya.

Bantuan berupa makanan, susu bayi, pakaian, kebutuhan wanita, selimut, pengobatan gratis dan lainnya.

Baca Juga: Cuaca Jakarta Berpotensi Hujan Ringan Akhir Pekan Ini

Dermawan yang bermaksud ikut berpartisipasi masih dapat mengirimkan bantuan ke panitia di Radio Silaturahim 720 AM Jalan Masjid Silaturahim 36 Kalimanggis, Cibubur, Bekasi, Jawa Barat.

Donasi juga dapat ditransfer melalui Rekening Bank Mandiri 1200005135509 an Eka Novia Ratri atau BCA 2960336677 an Cut Nyak Niken Astri Febrianti, atau menghubungi Panitia: Husin (08176637787) dan Luly (081294444147). (L/P4/P2).

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Hari Terakhir Pelunasan, Seluruh Kuota Haji Khusus 1446 H/2025 M Sudah Terisi

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Indonesia
Palestina
Indonesia
Palestina