Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapal Madeleine yang Akan Menembus Blokade Gaza Mulai Alami Gangguan Serius

Ali Farkhan Tsani Editor : Widi Kusnadi - Senin, 9 Juni 2025 - 05:19 WIB

Senin, 9 Juni 2025 - 05:19 WIB

106 Views

(Quds Press)

Gaza, MINA – Komite Internasional untuk Mematahkan Blokade di Jalur Gaza mengatakan bahwa kapalnya, Madeleine kini berada beberapa mil dari pantai Gaza dan menghadapi gangguan serius dari Israel.

Komite tersebut mengatakan dalam sebuah posting di laman Facebooknya, Ahad (8/6),  bahwa para aktivis di atas kapal Madeleine terus berlayar meskipun ada ancaman, membawa pesan dunia kepada mereka yang terblokade di Jalur Gaza, “Kalian tidak sendirian.”

“Tampaknya Israel mengganggu lokasi dan sinyal rekan-rekan kami di Madeleine,” komite tersebut menambahkan dalam posting lainnya. Quds Press melaporkan.

Komite tersebut menerbitkan tautan elektronik untuk melacak kapal dan memverifikasi rutenya serta keselamatan penumpangnya, dan meminta para pendukungnya di seluruh dunia untuk membagikannya secara luas.

Baca Juga: Hamas: Al-Aqsa adalah Garis Merah, Hentikan Rencana Yahudisasi Israel

Kapal tersebut berlayar awal bulan ini dari pelabuhan Catania di Italia menuju Jalur Gaza, dalam perjalanan yang bertujuan untuk mematahkan blokade yang diberlakukan oleh pendudukan Israel.

Madeleine adalah kapal ke-36 dalam koalisi Freedom Flotilla, yang bertujuan untuk mematahkan blokade yang diberlakukan di Jalur Gaza sejak 2007.

Kapal ini diberi nama Madeleine Kullab, nelayan profesional wanita Palestina pertama di Jalur Gaza. Ia kehilangan ayah dan mata pencahariannya setelah pendudukan Israel memulai agresinya di Jalur Gaza pada Oktober 2023.

Di kapal Madeleine tersebut ada 12 aktivis dari berbagai negara, selain bantuan kemanusiaan termasuk makanan, obat-obatan, dan peralatan medis. []

Baca Juga: Tentara Israel Ungkap Trauma Mendalam Usai Lihat Korban Genosida di Gaza

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Palestina
Palestina
Dunia Islam