Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kedutaan Iran di Athena Dilempar Bom Molotov

Rudi Hendrik - Ahad, 25 September 2022 - 19:16 WIB

Ahad, 25 September 2022 - 19:16 WIB

4 Views

Athena, MINA – Sebuah bom molotov dilemparkan ke kedutaan besar Iran di Athena pada hari Ahad (25/9), Athens News Agency melaporkan.

Menurut polisi Yunani, sekitar pukul 01:00 waktu setempat, dua orang yang mengendarai sepeda motor dengan wajah tertutup melemparkan bom ke dinding kedutaan di mana ia meledak.
Tidak ada kerusakan yang terjadi.

Sebelumnya pada Sabtu sore, sekitar 200 orang berkumpul di Syntagma Square di pusat kota Athena untuk mengecam tindakan keras Iran terhadap pemrotes, menyusul kematian Mahsa Amini setelah dia ditangkap oleh polisi moral negara itu.

Wanita Iran memotong rambut mereka sebagai tanda solidaritas kepada Amini, mengacungkan plakat bertuliskan “sebutkan namanya!”. (T/RI-1/RS3)

Baca Juga: Putin Punya Kebijakan Baru, Hapus Utang Warganya yang Ikut Perang

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda