Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

LIGA ARAB DESAK LANJUTAN BANTUAN EKONOMI PALESTINA

Admin - Sabtu, 5 September 2015 - 21:27 WIB

Sabtu, 5 September 2015 - 21:27 WIB

533 Views ㅤ

<a href=Liga arab" width="410" height="253" />Kairo, 21 Dzulqa’dah 1436/5 September 2015 (MINA) – Dewan Ekonomi dan Sosial Liga Arab mendesak negara-negara anggota untuk memberikan dukungan lebih lanjut bantuan ekonomi Palestina.

Pada pembahasan akhir yang dipimpin delegasi Uni Emirat Arab, di Kairo, Mesir, seperti dilaporkan IINA News Jumat (4/9), Dewan mendesak dewan menteri di negara-negara Arab untuk meningkatkan dukungan mereka terhadap perekonomian Palestina.

“Negara-Negara Liga Arab diminta mengalokasikan bantuan pembangunan proyek-proyek di Palestina untuk mengurangi dampak dari penjajahan Israel serta untuk membantu mereka mengatasi krisis keuangan mereka,” bunyi pernyataan.

Pernyataan dikeluarkan setelah para menteri mengadakan pertemuan dengan Presiden Palestina Mahmoud Abbas.

Baca Juga: Netanyahu Akan Tetap Serang Lebanon Meski Ada Gencatan Senjata

Pertemuan juga meminta pihak swasta di negara-negara Arab untuk berinvestasi di Palestina, IINA News melaporkan.

Dewan Sekretaris Jenderal Liga Arab berkoordinasi dengan Organisasi Arab untuk Pembangunan Pertanian AOAD (The Arab Organization for Agricultural Development) dan Komisi Uni Afrika untuk KTT Menteri Pertanian Arab dan Afrika, dijadwalkan berlangsung di Kampala, Uganda , pada 19-23 Oktober mendatang.=

Para menteri luar negeri negara-negara Liga Arab juga mendesak PBB melindungi warga Palestina dari kejahatan teroris pemukim ilegal Israel.

Liga Arab memiliki 22 negara anggota, didirikan di Kairo, Mesir tahun 1945. Negara-Negara pendiri Liga Arab terdiri dari:  Mesir, Irak, Lebanon, Arab Saudi, Suriah, Yordania dan Yaman. Jumlah anggota kini dengan tambahan 15 negara Arab dan 4 negara pengamat. (T/P005/P4).

Baca Juga: Agresi Israel Hantam Pusat Ibu Kota Lebanon

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Perdana Menteri Malaysia Serukan Pengusiran Israel dari PBB

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Palestina
Dunia Islam
Palestina
Palestina