Jakarta, MINA – Pemerintah menunjuk PT Bank Syariah Mandiri (Mandiri Syariah) sebagai mitra distribusi penjualan Sukuk Tabungan Seri ST003 Tahun 2019, Rabu (30/1).
ST003 merupakan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) dalam bentuk tabungan investasi yang ditawarkan pemerintah kepada Warga Negara Indonesia perorangan yang mudah, aman, dan terjangkau.
Sementara penawaran ST003 berlangsung sejak (1/1) hingga (20/2) mendatang. Produk investasi ini memiliki tenor dua tahun yakni (27/2/2019) sampai (10/2/2021) dan dapat dimiliki hanya dengan Rp 1 juta per unit.
Adapun pesanan minimal Rp 1 juta dan maksimal Rp 3 miliar, yang nantinya kupon ST003 akan disampaikan Pemerintah sebelum masa penawaran.
Baca Juga: Indonesia Alihkan Ekspor ke Eropa dan Australia Hadapi Tarif Tinggi dari AS
Pemesanan dan transaksi ST003 dilakukan secara online melalui sistem Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Kementerian Keuangan, nasabah dapat melakukan pemesanan ST003 melalui layanan Mandiri Syariah Netbanking.
‘’Sistem kami terhubung dengan e-SBSN Kementerian Keuangan,’’ kata Anton Sukarna, Senior Executive Vice Presiden (SEVP) Distribution and Services Mandiri Syariah.
Sebelum melakukan pemesanan, nasabah harus memiliki Single Investor Identity (SID) dan Sub Rekening Efek (SRE). Nasabah dapat membuatnya melalui Netbanking, Kemudian SID dan SRE akan diinformasikan melalui email. Setelah itu dapat melakukan pemesanan lebih lanjut melalui Netbanking.
Lebih lanjut Anton mengatakan, Sukuk Tabungan (ST) berbeda dengan Sukuk Ritel (SR), ST003 tidak dapat diperdagangkan dan dialihkan serta memiliki fasilitas early redemption yaitu fasilitas yang diberikan kepada investor untuk mencairkan kepemilikan Sukuk Tabungan tersebut sebelum jatuh tempo.
Baca Juga: Airlangga: Tarif Impor AS ke Produk Indonesia Bisa Tembus 47 Persen
Anton menambahkan, ST003 merupakan instrumen keuangan potensial bagi masyarakat karena diterbitkan oleh pemerintah. Bagi Bank produk ini menjadi gerbang untuk menarik nasabah baru serta menjadi diversifikasi produk kepada nasabah eksisting.
“Alhamdullilah, penjualan sukuk pada periode sebelumnya selalu bagus, portofolio nasabah yang membeli sukuk juga selalu mengalami peningkatan,” ujarnya.
Mandiri Syariah pernah menjadi mitra distribusi penjualan ST001 dengan nilai penjualan sekitar Rp150 miliar. Sementara untuk Sukuk Ritel Mandiri Syariah selalu berpartisipasi sebagai agen penjual.
“Kami berharap dapat membantu mendistribusikan ST003 kepada nasabah sebanyak mungkin, karena booking dilakukan sendiri oleh nasabah,’’ tutur Anton.
Baca Juga: Google Akui Kesalahan Data Nilai Tukar Rupiah ke Dolar AS
Penunjukkan Mandiri Syariah sebagai Mitra Distribusi Sukuk Tabungan semakin meningkatkan corporate image Mandiri Syariah sebagai bank syariah terbesar yang mendukung dan berperan serta dalam program Pemerintah khususnya industri keuangan syariah. (R/ayu/B05)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Google Eror? 1 Dolar AS Jadi Rp8.170,65