Mantan Putra Mahkota Saudi Janji akan Setia kepada Penerusnya

Mantan , Mohammed bin Nayef. (Foto: dok. Ya Libnan)

Makkah, 27 Ramadhan 1438/22 Juni 2017 (MINA) – Mantan Pangeran Putra Mahkota Mohammed bin Nayef telah berjanji setia kepada penggantinya , putra Raja Salman bin Abdulaziz.

Keputusan kerajaan pada hari Rabu telah menyingkirkan Putra Mahkota Mohammed bin Nayef, seorang keponakan Raja Salman yang berusia 57 tahun, dan digantikan oleh Mohammed bin Salman (31) yang sebelumnya adalah Wakil Pangeran Mahkota.

“Saya tidak akan pernah melepaskan nasehatmu,” kata Mohammed bin Salman saat menyambut pendahulunya sebagaimana dalam rekaman televisi nasional. Demikian Al Jazeera memberitakan yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Pangeran Putra Mahkota yang baru itu juga ditunjuk sebagai Wakil Perdana Menteri sekaligus masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan.

Raja Salman meminta pra bangsawan untuk berjanji setia kepada anaknya di Istana Safa di Makkah setelah salat Taraweh Ramadhan.

Putra Mahkota yang baru ini sudah sangat berpengaruh dalam pengambilan keputusan-keputusan Raja tahun-tahun terakhir ini terutama dalam bidang hubungan antar negara kawasan Teluk, pertahanan, perekonomian.

(T/RI-1/P1)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Wartawan: Rudi Hendrik

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.