Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PARTAI PEMERINTAH MENANG DI PEMILU TURKI

Rudi Hendrik - Senin, 2 November 2015 - 14:18 WIB

Senin, 2 November 2015 - 14:18 WIB

403 Views

Presiden Turki Recep Tayyep Erdogan disalami oleh rakyatnya. (Foto: dok. The News Tribe)
Presiden Turki Recep Tayyep Erdogan disalami oleh rakyatnya. (Foto: dok. The News Tribe)

Presiden Turki Recep Tayyep Erdogan disalami oleh rakyatnya. (Foto: dok. The News Tribe)

Anakara, 20 Muharram 1437/2 November 2015 (MINA) – Partai Pembangunan dan Keadilan (Partai AK) dengan mudah mendapatkan kembali mayoritas parlemen setelah kemenangan mereka raih dalam pemilu.

Setelah hasil suara hampir semua dihitung, partai berkuasa memimpin pemilihan umum Ahad (1/11) dengan 49,4 persen suara.

Perdana Menteri Ahmet Davutoglu menyebut kemenangan itu sebagai kemenangan bagi demokrasi, Al Jazeera melaporkan yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Partai AK diikuti oleh partai kiri-moderat Partai Republik Rakyat (CHP) dengan 25,4 suara, sayap kanan Partai Aksi Nasional (MHP) dengan 11,9 persen dan sayap kiri pro-Kurdi, Partai Rakyat Demokrasi (HDP) dengan 10,7 persen suara.

Baca Juga: Lima Paramedis Tewas oleh Serangan Israel di Lebanon Selatan

Dengan hasil ini, Partai AK diprediksi akan mendapat 316 kursi dari 550 kursi di parlemen, cukup mudah untuk memenangkan suara mayoritas untuk pemerintah.

Di hadapan pendukung Partai AK, Perdana Menteri Turki mengatakan, tidak ada yang kalah dalam pemilu.

“Kami di sini untuk menanam benih-benih cinta. Tidak ada saingan atau musuh di negeri ini. Hanya ada kasih sayang,” kata Ahmet Davutoglu.

Pemungutan suara diadakan di tengah ketidakstabilan yang melanda Turki dari negara tetangga Suriah dan ketegangan baru atas konflik Kurdi yang sudah 30 tahun lamanya.

Baca Juga: Militer Israel Akui Kekurangan Tentara dan Kewalahan Hadapi Gaza  

Presiden Recep Tayyip Erdogan mengatakan, hasil pemungutan suara Ahad adalah suara untuk stabilitas dan pesan kepada pejuang Kurdi bahwa kekerasan tidak bisa hidup berdampingan dengan demokrasi.

Mustafa Akyol, seorang pengamat dan kolumnis Turki, mengatakan, hasil Ahad itu adalah kemenangan besar dan tak terduga bagi Partai AK.

Lebih dari 54 juta orang terdaftar untuk memilih di 175.000 TPS pada Ahad dengan tingkat partisipasi mencapai 86,1 persen. (T/P001/R02)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)l

Baca Juga: Netanyahu Akan Tetap Serang Lebanon Meski Ada Gencatan Senjata

Rekomendasi untuk Anda

Eropa
Internasional
Eropa
Internasional
Timur Tengah