Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pasukan Keamanan Saudi Gagalkan Rencana Teror Targetkan Masjidil Haram

Ali Farkhan Tsani - Sabtu, 24 Juni 2017 - 16:01 WIB

Sabtu, 24 Juni 2017 - 16:01 WIB

2186 Views

Makkah, 29 Ramadhan 1438/24 Juni 2017 (MINA) – Pasukan keamanan Arab Saudi pada hari Jumat (23/6/2017) menggagalkan rencana teror yang menargetkan Masjidil Haram di Makkah Al-Mukarramah, juru bicara keamanan Kementerian Dalam Negeri Mayor Jenderal Mansour Al-Turki mengatakan.
Dia mengatakan aksi tersebut direncanakan oleh tiga kelompok teroris, dua berbasis di Makkah dan yang ketiga di Jeddah, Saudi Gazette yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Serangan yang gagal tersebut menargetkan jamaah di masjid tersebut.

Operasi pertama digagalkan di distrik Aseelah Makkah, sementara yang kedua digagalkan di lingkungan Ajyad Al-Masafi, yang berada di dalam kawasan pusat kota suci.
Seorang pembom bunuh diri, yang bersembunyi di sebuah bangunan bertingkat tiga di lingkungan Ajyad, melepaskan tembakan ke pasukan keamanan setelah menolak mematuhi seruan untuk menyerahkan diri.

Dia kemudian meledakkan dirinya sendiri setelah pasukan keamanan memperketat kepungan di sekelilingnya.Bangunan itu runtuh akibat kekuatan ledakan.

Baca Juga: Jateng Raih Dua Penghargaan Nasional, Bukti Komitmen di Bidang Kesehatan dan Keamanan Pangan

Enam ekspatriat terluka dalam insiden tersebut dan dilarikan ke rumah sakit. Lima anggota pasukan keamanan terluka ringan.

Pasukan keamanan menangkap lima tersangka, termasuk seorang wanita, yang saat ini sedang diselidiki.

Identitas para tersangka belum bisa diungkapkan, penyelidikan masih berlangsung, kata juru bicara tersebut.

(T/RS2/P1)

Baca Juga: Pakar Timteng: Mayoritas Rakyat Suriah Menginginkan Perubahan

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Festival Harmoni Istiqlal, Menag: Masjid Bisa Jadi Tempat Perkawinan Budaya dan Agama

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Haji 1445 H
Dunia Islam
Dunia Islam