Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pekan Indonesia-UEA Akan Diselenggarakan pada 15-21 Desember

Hamidah Juariyah - Senin, 14 Desember 2020 - 14:22 WIB

Senin, 14 Desember 2020 - 14:22 WIB

4 Views ㅤ

Jakarta, MINA – KBRI Abu Dhabi bekerja sama dengan Kedutaan Besar UEA di Jakarta, akan menyelenggarakan kegiatan Indonesia – United Arab Emirates Week atau Pekan Indonesia – UEA di Indonesia pada 15 sampai 21 Desember 2020.

Berdasarkan keterangan tertulis diterima MINA, Senin (14/12), Duta Besar RI untuk UEA Husin Bagis berharap, rangkaian kegiatan yang terdiri dari pertemuan dan seremoni peresmian berbagai kerja sama kedua negara di bidang ekonomi dan investasi tersebut, memberikan manfaat yang saling menguntungkan bagi kedua negara.

“Kedekatan pemimpin kedua negara harus dilihat sebagai suatu modal yang positif bagi pengusaha dan perusahaan di kedua negara. Ini merupakan golden period bagi diplomasi ekonomi antara kedua negara,” katanya.

Adapun sejumlah kegiatan yang digelar di pekan tersebut antara lain peresmian pembukaan Kantor Cabang First Abu Dhabi Bank (FAB) di Jakarta, penandatanganan Nota Kesepahaman (MOU) antara Binawan dan National Ambulance UEA, penandatanganan Kontrak Pelaksanaan Pilot Test Emirates Global Alumunium (EGA) dengan PT Inalum (Persero), peresmian Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Terapung Cirata 145 Megawatt antara PT Pembangkitan Jawa Bali (PJB) dan Masdar, penandatanganan Kontrak Perjanjian Sewa Lahan Balitsa Lembang antara Balitbang Kementerian Pertanian RI dengan Elite Agro Group, penandatanganan Joint Venture Development Agreement (JVDA) kawasan industri dan pelabuhan antara Maspion Group dan DP World, dan peresmian kerja sama Lulu Hypermarket Indonesia dengan UMKM Indonesia. (R/Hju/P2)

Baca Juga: Hadiri Indonesia-Brazil Business Forum, Prabowo Bahas Kerjasama Ekonomi 

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Internasional
Indonesia
Indonesia