Pembangunan RSI di Gaza Masuki Tahap Pemasangan Lift

Gaza, MINA – Site Manager Pembangunan Rumah Sakit Indonesia (RSI) di Gaza, Ir. Edy Wahyudi mengatakan, saat ini pembangunan tahap dua RSI tengah memasuki pemasangan lift.

“Lift RSI merupakan fasilitas lalu lintas vertikal bagi petugas rumah sakit maupun untuk pasien, oleh karena itu didesain dapat menampung tempat tidur pasien. Ada tiga unit lift di Rumah sakit Indonesia dengan ukuran lebar 1,40  dan Panjang 2,40 meter,” ujar Edy kepada MINA, Selasa (4/1).

Ia mengatakan, berdasarkan data dari Pihak Managemen RSI sejak awal beroperasi Februari  2016 lalu sampai saat ini, sudah sekitar 450 ribu penduduk Gaza yang berobat ke Rumah Sakit Indonesia.

Alhamdulillah fasilitas tiga unit lift RSI mampu melakukan pelayanan yang optimal untuk sirkulasi vertical pada bangunan RSI sesuai dengan fungsi dan jumlah pengguna bangunan rumah sakit,” ujarnya.

“Tiga unit Lift RSI buatan Schindler sebuah Group Pabrik di Swiss saat ini sedang dimodifikasi secara bertahap karena adanya pembangunan RSI Tahap Kedua yaitu penambahan dua lantai. Sehingga dari pelayanan tiga lantai menjadi pelayanan lima lantai yaitu lantai  basement, lantai satu hingga lantai empat RSI. Kemampuan  mengangkat dan menurunkan yang dimiliki perunit lift RSI adalah beban maksimum 1200 kg,” tambahnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, kelebihan lain dari Lift yang ada di RSI ini antara lain, ukuran car (sangkar) yang bisa memuat berbagai macam peralatan medis yang seringkali berukuran besar seperti bed pasien, Interior terbuat dari bahan yang mudah dibersihkan, mengingat pentingnya kebersihan yang harus betul-betul dijaga di lingkungan rumah sakit.

Lampu penerangan yang cukup dan tidak membuat silau pasien yang terlentang menghadap keatas, gerakan naik-turun yang smooth atau halus demi kenyamanan pasien saat menaiki lift.

Menurutnya, beberapa pasien seperti penderita jantung rentan jika lift bergerak dengan kasar,  tersedia fitur permintaan darurat (first priority) yang akan sangat berguna untuk keadaan-keadaan darurat seperti pengangkutan pasien yang memerlukan penanganan cepat dan lain-lain, suara mesin yang halus agar tidak mengganggu pasien yang naik diatasnya maupun ruangan lift dan Kontrol operasional yang mudah dan jelas tanpa mengurangi fitur-fitur penting didalamnya.

Sistem keamanan yang diaplikasikan dalam unit lift RSI sendiri adalah Automatic detection of brake force, Traction rope sliding detection dan  Auto return device (Optional).

merupakan inisiasi Lembaga kemanusiaan Medical Emergency Rescue Committee () yang dalam pembangunannya bekerjasama dengan Pondok Pesantren Al-Fatah Indonesia. Pembangunan tahap kedua ini sebanyak 29 relawan dikirimkan ke Jalur Gaza. (L/R7/RS3)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: sri astuti

Editor: Bahron Ansori

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.