Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PENCURI YANG MENYESAL MENGEMBALIKAN UANG

Admin - Kamis, 22 Januari 2015 - 05:53 WIB

Kamis, 22 Januari 2015 - 05:53 WIB

810 Views ㅤ

Amplop itu digunakan oleh pencuri untuk menyampaikan pesan dan mengembalikan uang ( foto: al marsad )
Amplop itu digunakan oleh pencuri untuk menyampaikan pesan dan mengembalikan uang  ( foto: al marsad )

Amplop itu digunakan oleh pencuri untuk menyampaikan pesan dan mengembalikan uang ( foto: al marsad )

Riyadh, 30 Rabi’ul Awwal 1436/21 Januari 2015 (MINA) – Seorang pencuri yang merasa bersalah karena mencuri tabung gas dari sebuah rumah di Arab Saudi menggantinya dengan uang tunai kepada keluarga korban.

Hal tak terduga terungkap pada hari Senin ketika sebuah amplop ditemukan di sebuah rumah dimana tabung gas itu dicuri.

“Saya dan teman saya mencuri tabung gas dari rumah ini,” pencuri yang tidak menyebutkan namanya menulis di amplop itu. “Teman saya meninggal setelah pencurian itu dan kami memohon Anda untuk mengampuni kami sekarang dan di akhirat. Anda akan menemukan di dalam amplop ini uang pengganti untuk tabung gas itu,” tulisnya, Gulfnews seperti dikutip Mi’raj News Agency Islam (MINA).

Amani Al Dawood, pemilik tabung gas yang dicuri, mengatakan pada akun Twitter-nya bahwa keluarganya menemukan amplop yang berisi uang sebesar 500 Riyal (sekitar Rp 1.600.000) di rumahnya.

Baca Juga: Israel Perintahkan Warga di Pinggiran Selatan Beirut Segera Mengungsi

“Surat itu merupakan contoh luar biasa atas kebangkitan hati nurani dan kesetiaan terhadap teman-teman,” katanya, seperti dilaporkan situs berita lokal Al Marsad pada hari Selasa.

Para pengguna jejaring sosial memuji pria tersebut atas pengiriman uang itu, dengan mengatakan “tidak pernah ada kata terlambat untuk bertobat dan meminta pengampunan.” (T/P009/R02)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Lima Paramedis Tewas oleh Serangan Israel di Lebanon Selatan

Rekomendasi untuk Anda

MINA Millenia
Palestina
Indonesia
Palestina
Palestina