Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Perlawanan Islam di Irak Siap Serang Israel Jika Invasi Lebanon

kurnia Editor : Rana Setiawan - Kamis, 4 Juli 2024 - 22:21 WIB

Kamis, 4 Juli 2024 - 22:21 WIB

21 Views ㅤ

Asap mengepul setelah tentara Israel melancarkan serangan di wilayah al Khiam di Kegubernuran Nabatieh, di Lebanon selatan (Foto: MEMO)

Baghdad, MINA – Kelompok Perlawanan Islam Irak menyatakan kesiapannya untuk berperang melawan Zionis Israel dan Amerika Serikat, jika melancarkan perang baru terhadap Lebanon.

Komandan lapangan Perlawanan Islam di Irak pada Rabu (3/7), mengatakan akan ada “eskalasi demi eskalasi” jika terjadi agresi militer besar-besaran terhadap Lebanon.

Komandan tersebut, yang berbicara secara anonim, juga mengatakan, Perlawanan Islam di Irak telah mengirimkan “pakar dan penasihat” ke Lebanon, demikian Press Tv melaporkannya.

Sementara itu, ilmuwan politik Irak Ali al-Baidar memperingatkan perang besar antara Israel dan gerakan perlawanan Hizbullah Lebanon “tidak akan terbatas pada wilayah Lebanon saja”.

Baca Juga: Joe Biden Marah, AS Tolak Surat Penangkapan Netanyahu

“Di Irak dan kawasan, kelompok-kelompok bersenjata akan terlibat dalam konfrontasi,” tambahnya.

Hizbullah dan Israel telah saling baku tembak sejak awal Oktober, tak lama setelah entitas Zionis melancarkan perang genosida di Jalur Gaza menyusul operasi mendadak yang dilakukan pejuang perlawanan Hamas Palestina.

Hizbullah telah berjanji terus melakukan serangan balasan selama rezim Tel Aviv terus melancarkan serangan di Gaza, sejauh ini telah menewaskan sedikitnya 37.953 warga Palestina, sebagian besar perempuan dan anak-anak, dan melukai 87.266 lainnya.

Kekhawatiran akan konflik regional lebih luas telah meningkat dalam beberapa pekan terakhir ketika kempok perlawanan Hizbullah dan pasukan Israel meningkatkan serangan.[]

Baca Juga: Inggris Hormati Putusan ICC, Belanda Siap Tangkap Netanyahu

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Guido Crosseto: Kami akan Tangkap Netanyahu Jika Berkunjung ke Italia

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Eropa
Eropa
Palestina