Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Permainan Angklung Meriahkan Resepsi Diplomatik HUT RI ke-79 di KBRI Nairobi

Widi Kusnadi Editor : Rana Setiawan - Ahad, 6 Oktober 2024 - 10:27 WIB

Ahad, 6 Oktober 2024 - 10:27 WIB

33 Views

Nairobi, MINA – Alat musik khas Jawa Barat (Jabar) Angklung ikut memeriahkan acara resepsti diplomatik perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-79 yang diselenggarakan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Nairobi, Kenya, Jumat (4/10).

Tim Angklung Saung Mang Ujo diterbangkan dari Bandung ke Nairobi untuk mengajak warga Kenya dan masyarakat internasional, mengenal lebih dekat alat musik Angklung, yang telah diakui UNESCO sebagai warisan budaya dunia asli Indonesia.

Para hadirin diajak bermain angklung bersama, yang disambut dengan suka cita dan antusiasme tinggi. Semua tamu mencoba memainkan angklung dengan senyuman lebar, karena tidak menyangka betapa mudahnya memainkan alat musik tersebut.

Pada acara yang juga didukung oleh para pebisnis RI di Kenya, antara lain Indomie Salim Wazaran Kenya, Sasa Rodamas Inti, Emirates, dan Pertamina Geothermal Energy tersebut juga menampilkan tari daerah Jawa Barat, ‘Bajidor Kahot’, yang dibawakan diaspora RI di Nairobi.

Baca Juga: Trump Disebut Menentang Rencana Israel Aneksasi Tepi Barat

Duta Besar RI di Nairobi, Dr. Mohamad Hery Saripudin dalam sambutannya menyoroti capaian kerja sama RI-Kenya, antara lain ditandai dengan implementasi berbagai kesepakatan bilateral, termasuk 15 Memmorandum of Understanding yang sudah ditandatangani pada Kunjungan Presiden RI ke Kenya tahun lalu.

Dubes Hery Saripudin menegaskan komitmen untuk terus mempererat hubungan dan meningkatkan kerja sama antara Indonesia dan Kenya. “Kami berharap kiranya Presiden Kenya, William Samoei Ruto berkenan untuk berkunjung ke Indonesia pada perayaaan Platinum Jubilee Konferensi Asia-Afrika (KAA), bulan April 2025 mendatang,” kata Dubes Hery.

Cabinet Secretary (Menteri) for Mining and Blue Economy, Hassan Ali Joho yang hadir sebagai Tamu Kehormatan (Guest of Honor) menyampaikan ucapan Selamat atas perayaan Kemerdekaan RI ke-79, dan kesuksesan penyelenggaraan Pemilu Presiden, sekaligus mengucapkan selamat kepada Presiden terpilih, Prabowo Subianto. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Syamsuri Firdaus Juara 1 MTQ Internasional di Kuwait

Rekomendasi untuk Anda