Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Polisi Israel Kembali Serbu Area Shalat Masjidil Aqsa

sajadi - Kamis, 27 April 2023 - 11:40 WIB

Kamis, 27 April 2023 - 11:40 WIB

7 Views

Al-Quds, MINA – Polisi Israel, Rabu (26/4) kembali menyerbu area shalat Bab al-Rahma di Masjidil Aqsa, Al-Quds (Yerusalem Timur) yang diduduki.Selama empat hari berturut-turut mereka terus melakukan operasi pemeriksaan di Masjid Al-Aqsa.

Polisi Israel juga menyita kartu identitas jamaah.

Sebelumnya Polisi Israel masuk ke area shalat dan merusak jaringan listrik area shalat Bab al-Rahma.

Gerakan perlawanan Islam Palestina di Gaza, Hamas dan Jihad Islam mengutuk perusakan area shalat di Masjid Al-Aqsa.

Baca Juga: Israel Rencanakan Bangun 2.749 Unit Permukiman Ilegal Baru di Tepi Barat

Seperti dikutip dari Wafa, Pasukan Pendudukan Israel, Sabtu (21/4), menyerbu kapel dan menghancurkan instalasi listrik, penerangan dan speaker di area shalat Bab al-Rahma, di sisi timur Masjid Al-Aqsa.

Hazim Qasim, juru bicara Hamas, mengatakan serangan itu merupakan kelanjutan dari “perang agama Israel terhadap tempat-tempat suci di Yerusalem.”

“Perjuangan untuk melestarikan “identitas Arab-Islam” Masjid Al-Aqsa akan terus berlanjut,” katanya dalam pernyataan tertulis.

Sementara itu, Juru bicara Jihad Islam Tarek Silmi mengatakan serangan itu adalah agresi lain dalam “perang terhadap Masjid Al-Aqsa” Israel.

Baca Juga: Otoritas Pengelola Air Gaza: Israel Blokade Air sebagai Senjata

“Upaya administrasi pendudukan (Israel) untuk menguasai masjid tidak akan pernah berhasil,” tegasnya.

Awal bulan ini, pasukan Israel menyerbu kompleks Masjid Al-Aqsa dan secara paksa memindahkan jamaah Muslim, meningkatkan ketegangan di seluruh wilayah Palestina.

Serangan itu memicu tembakan roket dari Jalur Gaza dan Lebanon, sementara Israel membalas dengan serangan udara. (T/RE1/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Pejuang Palestina Berhasil Bunuh dan Lukai 25 Tentara Penjajah Israel di Rafah

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Palestina
Palestina
Breaking News