Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Prediksi Cuaca Jabodetabek Berawan Tebal Rabu Ini

Lailatul Mukarromah Editor : Widi Kusnadi - Rabu, 2 Oktober 2024 - 06:43 WIB

Rabu, 2 Oktober 2024 - 06:43 WIB

58 Views

Cuaca DKI Jakarta Berawan Tebal pada Jumat 23 Agustus 2024 (Foto: BMKG)

Jakarta, MINA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah merilis cuaca untuk wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek) yang diprediksi berawan hingga berawan tebal pada hari ini, Rabu (2/10).

Menurut BMKG, wilayah Jakarta akan diselimuti awan tebal sejak pagi hingga malam nanti, termasuk Bogor dan juga Tangerang diperkirakan mengalami hal yang sama.

Kondisi cuaca umumnya cerah berawan hingga berawan tebal. Namun, sebagian wilayah diprediksi akan turun hujan dengan intensitas ringan pada malam hari.

Wilayah Jakarta Barat pada pagi hingga sore hari diprediksi berawan. Cuaca akan berubah menjadi berawan tebal pada malam hari. Sementara di Jakarta Pusat pada pagi hari berawan tebal. Lalu menjelang siang atau pukul 10.00 WIB hingga sore hari, cuaca menjadi berawan hingga cerah berawan. Cuaca akan kembali berawan tebal pada malam hari.

Baca Juga: Menag RI dan Dubes Sudan Bahas Kerja Sama Pendidikan

Kondisi yang sama juga terjadi di wilayah Jakarta Selatan. Bedanya, pada malam hari diprediksi akan turun hujan dengan intensitas ringan.

Kemudian di wilayah Jakarta Timur pada pagi hingga malam hari kondisinya cerah berawan hingga berawan tebal. Kondisi yang sama juga akan terjadi di wilayah Jakarta Utara.

Sedangkan di wilayah Kepulauan Seribu, kondisi cuaca sejak pagi hingga malam hari berawan tebal.

Sementara itu, Wilayah penyangganya yaitu Bekasi, Depok, dan Kota Bogor siang hari mayoritas diprediksi cerah berawan, namun malam hari di Depok dan Bogor diprakirakan hujan ringan.

Baca Juga: Mendikti Sampaikan Tiga Arah Kebijakan Pendidikan Tinggi Indonesia

Lalu di Kota Tangerang, Banten diprakirakan cerah berawan pada siang hari dan malamnya berawan tebal.[]

 

Mi’raj News Agency (MINA) 

Baca Juga: Kedutaan Besar Sudan Sediakan Pengajar Bahasa Arab untuk Pondok Pesantren

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia