Jakarta, MINA – Presiden Prabowo Subianto didampingi Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka melantik sejumlah Kepala Badan dan Wakil Kepala Badan di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10).
Kepala Badan dan Wakil Kepala Badan tersebut meliputi:
- Aris Marsudiyanto sebagai Kepala Badan Pengendalian Pembangunan dan Investigasi Khusus.
- Muliaman Darmansyah sebagai Kepala Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara.
- Kaharudin Djenod Daeng Manyambeang sebagai Wakil Kepala Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara.
- Irfan Yusuf sebagai Kepala Badan Penyelenggara Haji.
- Dahnil Anzar Simanjuntak sebagai Wakil Kepala Badan Penyelenggara Haji.
- Budiman Sudjatmiko sebagai Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan.
- Nanik Sudayati Deyang sebagai Wakil I Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan.
- Iwan Sumule sebagai Wakil II Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan.
- Mayor Jenderal TNI Purnawirawan Lodewyk Pusung sebagai Wakil Kepala Badan Gizi Nasional
- Haikal Hassan sebagai kepala Badan Jaminan Produk Halal.
- Afriansyah Noor Sebagai Wakil Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal.
Usai pembacaan Keppres, Presiden Prabowo mengambil sumpah jabatan. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Ibunda Mahfud MD Meninggal Dunia