Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PT CAN Gelar ToT bagi Pendamping Program aGROWforests

Rana Setiawan - Senin, 24 Juli 2023 - 22:53 WIB

Senin, 24 Juli 2023 - 22:53 WIB

14 Views

Pangkalpinang, MINA – PT Cinquer Agro Nusantara (CAN) menggelar pelatihan Training of Trainers (ToT) bagi petugas pendampingan program aGROWforests yang tengah digagas PT CAN guna meningkatkan produktivitas dan pendapatan pada pengembangan budidaya tanaman lada dan hortikultura secara berkelanjutan.

ToT Gelombang Pertama yang diikuti lima change makers (pendamping) dari total 20 orang pada pelatihan secara bertahap ini digelar selama tiga hari pada Senin-Rabu, 24-26 Juli 2023 di Bangka Belitung.

Koordinator program aGROWforests Arif Syarifudin, menjelaskan salah satu tujuan pelatihan ini guna melatih para change makers supaya dapat mendampingi para petani di lapangan dalam mengimplementasikan program aGROWforests.

“Melalui ToT ini diharapkan implementasi program aGROWforests dapat meningkatkan produktivitas dan pendapatan secara berkelanjutan melalui pelatihan dan pendampingan petani terwujud,” kata Arif saat dihubungi MINA, Senin (24/7).

Baca Juga: Embassy Gathering Jadi Ajang Silaturahim Komunitas Diplomatik Indonesia

Dia menjelaskan, program aGROWforests sendiri sudah dijalankan sejak Maret 2023.

Dilatarbelakangi adanya dampak suhu dan curah hujan yang ekstrem pada perubahan iklim semakin mempengaruhi sektor pertanian, menjadikan pertumbuhan lebih lambat, hasil panen lebih rendah, lebih banyak hama, dan banyak menimbulkan kerugian lainnya.

“Perubahan iklim berdampak kepada hilangnya pendapatan petani sebesar 10-50 persen,” ungkap Arif.

Dia menambahkan, petani di belahan bumi selatan yang mata pencaharian bergantung hasil panen merasakan dampak perubahan iklim dan berjuang untuk menghadapi tantangan ini.

Baca Juga: Prabowo Klaim Raih Komitmen Investasi $8,5 Miliar dari Inggris

Sebagai upaya memberikan solusi pada isu ini, ada empat proyek konsorsium yang disetujui untuk mendapatkan pendanaan dari Kementerian kerjasama ekonomi dan pembangunan Republik Federal Jerman (BMZ): 136 proposal, 4 proyek konsorsium – salah satunya aGROWforests Verstegen Sauces & Spices, IKEA, Nestle, Barry Callebaut.

Program aGROWforests sendiri berfokus pada melakukan adaptasi sistem pertanian dan penghidupan petani terhadap perubahan iklim melalui pengembangan dan implementasi spice up dan trace apps.

Selain itu, mengurangi emisi gas rumah kaca melalui riset karbon.

PT Cinquer Agro Nusantara (CAN) berpusat di Bandung, Jawa Barat, perusahaan yang berdedikasi untuk menyediakan rempah-rempah terbaik nusantara, memiliki kebun laboratorium di Bangka Belitung dan Lampung.  Untuk kebun di Lampung, PT CAN bekerja sama dengan Pondok Pesantren Al-Fatah Muhajirun, Lampung Selatan.

Baca Juga: Fun Run Solidarity For Palestine Bukti Dukungan Indonesia kepada Palestina

Kebun tersebut mengkhususkan dalam pengembangan budidaya tanaman lada dan hortikultura dengan menggunakan konsep pengembangan komunitas dan penelitian dalam teknologi pertanian berkelanjutan, melalui agroforestry dan pertanian alami (natural farming), yang ramah lingkungan, aman bagi kesehatan dan mengoptimalkan pendapatan.

Informasi lebih jelas terkait kegiatan PT CAN lebih detailnya dapat diakses di www.cinquer.id.(L/R1/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: KNEKS Kolaborasi ToT Khatib Jumat se-Jawa Barat dengan Sejumlah Lembaga

Rekomendasi untuk Anda