Karawang, MINA – Gelaran puncak 9 Tahun Mengabdi untuk Negeri bersama Komunitas Hafizh On The Street digelar di tiga kota secara serentak, yaitu Bandung, Bandar Lampung dan Garut. Ratusan orang berjubel di masing-masing kota. Mereka sangat antusias dan bersemangat mengikuti jalannya rangkaian acara.
Event puncak yang digelar pada Ahad (29/10) ini berisi Tabligh Akbar, Wisuda Tahfizh, Gerakan Tebar Sedekah, dan lain-lain. Sebanyak 100 santri diwisuda di Bandung, tepatnya berlokasi di Masjid Ukhuwwah Jl. Wastukencana, Bandung dengan menghadirkan Pemateri Ustadz Kris, Pakar Irama Membaca Al-Qur’an.
Sedangkan Bandar Lampung mewisuda 49 Santri. Sebagai pemateri tabligh Akbar adalah Ustadz Maulana Mudzakkir. Kegiatan ini dipusatkan di Mushola Al Muhafaroh, Bandar Lampung.
Di Garut sebanyak 53 santri diwisuda. Sebagai pematerai gelaran tersebut adalah Ustadz Suhana, S.Sy, M.Pd. kegiatan ini berpusat di Masjid Jami Al Ikhlas, Cimaragas, Kec. Cilaku – Garut.
Baca Juga: Prabowo Klaim Raih Komitmen Investasi $8,5 Miliar dari Inggris
Kegiatan ini sebagai wujud syukur dan apresiasi kepada anak-anak yang senantiasa menghafal Al-Qur’an. Selama ini telah belajar menghafal ayat demi ayat, ada suatu rasa kebanggaan tersendiri melihat anak-anak bisa hafal Al-Qur’an. Termasuk para orangtua santri yang hadir, terharu melihat mereka semua telah hafal juz 30. MasyaAllah
“Alhamdulillah, saya sangat senang, bahagia bisa ikut rangkaian wisuda tahfizh dan bisa memberikan mahkota untuk ayah dna ibu,” ujar Rafanda salah satu peserta yang ikut wisuda di Bandar Lampung hari ini. (R/R1/P2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Fun Run Solidarity For Palestine Bukti Dukungan Indonesia kepada Palestina