Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ratusan Warga Swedia Demo Tolak Rencana Trump Kendalikan Gaza

Ali Farkhan Tsani Editor : Rudi Hendrik - 26 detik yang lalu

26 detik yang lalu

0 Views

Demo di Swedia tolak rencana Trump soal Gaza (Quds Press)

Stockholm, MINA – Ratusan warga Swedia turun ke jalan di ibu kota Stockholm menolak rencana Presiden AS Donald Trump untuk mengendalikan Jalur Gaza dan secara paksa mengusir warga Palestina dari sana.

Pengunjuk rasa berkumpul di kawasan stasiun Odenplan, untuk menyatakan penolakan mereka atas rencana Trump terhadap warga Palestina di Gaza. Laporan Quds Press, Ahad (23/2).

Para demonstran mengangkat spanduk bertuliskan, “Israel Zionis, tinggalkan Palestina”, “Amerika Kriminal, tinggalkan Timur Tengah”, dan “Tidak untuk genosida”.

Spanduk-spanduk tersebut juga memuat frasa-frasa seperti “Zionisme akan dikalahkan dan perlawanan akan menang”, “Tidak untuk pemindahan paksa dan tidak untuk genosida”, serta “Sekolah-sekolah dan rumah sakit dibom”.

Baca Juga: AS Tingkatkan Serangan terhadap Cabang Al-Qaeda Hurrasud-Din

Para pengunjuk rasa berbaris menuju Kementerian Luar Negeri Swedia, meneriakkan slogan-slogan seperti “Kebebasan untuk Palestina, tidak untuk rencana Trump-Netanyahu.” []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: India Pertimbangkan Terima Duta Besar Taliban karena Alasan Tiongkok

Rekomendasi untuk Anda

Kata Mereka
Dunia Islam
Internasional
Palestina
Asia