Solo, MINA – Sebanyak seratus santri dari Pondok Pesantren Al-Fatah Wonogiri menghadiri undangan pembukaan Pekan Olahraga dan Seni antar Pondok Pesatren (ponpes) Tingkat Nasional (Pospenas) IX yang dibuka oleh Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas di Stadion Manahan Solo, Rabu (23/11).
“Acara diikuti oleh ribuan pelajar atau santri ponpes se-Indonesia,” kata Guru Ponpes Al-Fatah Wonogiri Heru Wiguna kepada MINA.
Sementara Ponpes Al-Fatah Lampung mengirimkan 12 peserta dan Ponpes Al-Fatah Ambon mengirimkan 11 peserta.
Ada 12 kompetisi pada ajang tersebut. Di antaranya ada lomba kaligrafi Islami di Pendhapi Gede Balai Kota Solo, sepak bola di Lapangan Banyuanyar dan Lapangan Kota Barat, atletik dan final sepak bola di Stadion Sriwedari.
Baca Juga: Cuaca Jakarta Berawan Tebal Jumat Ini, Sebagian Hujan
“Lalu ada pencak silat, senam santri, dan senam SKJ di GOR FKOR UNS, lomba video film pendek di Bale Tawangarum kompleks Balai Kota Solo, dan masih banyak lagi.
Adapun yang mengikuti lomba dari Al Fatah pada Pospenas 2022 ini adalah Ponpes Al Fatah Lampung sebanyak 13 peserta, yang terdiri dari peserta pada lomba pencak silat dan atletik, dan Ponpes Al Fatah Ambon mengirimkan 11 peserta.
Suffah Hizbullah Pondok Pesantren Al Fatah Wonogiri merupakan salah satu pondok pesantren yang ada di Kabupaten Wonogiri. Adapun belajar mengajar di ponpes ini menggunakan kurikulum yang berlaku di tambah dengan ilmu agama. Ada juga kegiatan-kegiatan ekstrakulikuler sekolah untuk santri seperti karate, basket, futsal, grup belajar dan lainnya.
Suffah Hizbullah Pondok Pesantren Al Fatah Wonogiri memiliki staf pengajar uztad/uztazah serta guru yang kompeten pada bidang pelajarannya masing-masing sehingga berkualitas dan menjadi salah satu pesantren terbaik di Kabupaten Wonogiri. Tersedia juga berbagai fasilitas seperti ruang kelas yang nyaman, asrama yang nyaman, laboratorium praktikum, perpustakaan, lapangan olahraga, kantin, masjid dan lainnya. (R/R8/P1)
Baca Juga: Kemenag Kerahkan 50 Ribu Penyuluh Agama untuk Cegah Judi Online
Mi’raj News Agency (MINA)