Jeddah, MINA – Otoritas Haji Arab Saudi meluncurkan dua aplikasi pintar untuk membantu memudahkan jalan ibadah haji untuk para jamaah pada tahun ini.
Aplikasi pertama yaitu, Manasikana yang dilengkapi dengan berbagai layanan, termasuk bantuan dalam menemukan pusat layanan darurat, situs suci, penukaran mata uang, restoran dan akomodasi.
Baca Juga: Konferensi Tawasol 4 Bahas Narasi Palestina dan Tantangan Media Global
Menurut laporan Arabnews pada Rabu (7/8), aplikasi yang tersedia dengan sembilan bahasa tersebut diluncurkan oleh Kementerian Haji dan Umrah bekerja sama dengan Komisi Saudi untuk Pariwisata dan Warisan Nasional.
Dengan menggunakan aplikasi tersebut juga dapat melihat koordinat geografis untuk menentukan lokasi yang tepat di Mekah, Madinah, dan kota-kota lain, bahkan tanpa koneksi internet.
Situs suci di Mina, Arafat dan Muzdalifa, ditambah masjid, restoran, dan toilet adalah beberapa tempat yang ditunjukan di aplikasi yang telah diunduh lebih dari 10.000 kali tersebut.
Selain itu dengan aplikasi Manasikana, berbagai doa-doa untuk haji juga tersedia dengan panduan terperinci.
Baca Juga: Uni Eropa Umumkan Paket Bantuan Rp3,9 T untuk Suriah
Sementara itu aplikasi yang kedua, Saudi Post adalah navigator untuk jamaah haji dan umrah, menampilkan peta yang memberikan arah ke tempat-tempat suci di Mekah dan Madinah.
Jamaah dapat menemukan tempat yang diinginkan dengan memasukkan alamat, layanan, nomor kamp atau nama-nama perusahaan haji untuk mencari informasi dalam 16 bahasa.
Navigator juga dapat menemukan rute yang lebih cepat antara pusat-pusat yang sibuk dan menawarkan informasi lain seperti arah ke Ka’bah, ramalan cuaca dan waktu sholat.
Departemen Polisi Lalu Lintas Kementerian Dalam Negeri Saudi untuk Haji juga telah mengembangkan aplikasi bagi penyelenggara yang merencanakan pergerakan kendaraan selama periode puncak. Itu terus diperbarui untuk mencakup semua jenis transportasi. (T/Sj/P1)
Baca Juga: Pesawat Tempur AS Serang Provinsi Amran Yaman
Mi’raj News Agency (MINA)