Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sekjen Kemenag : Sedang Berkembang Radikalisme dan Ekstremisme Secara Transnasional

Fauziah Al Hakim - Senin, 2 Juli 2018 - 00:39 WIB

Senin, 2 Juli 2018 - 00:39 WIB

0 Views ㅤ

Vatikan, MINA – Sekjen Kemenag Nur Syam mengajak masyarakat Indonesia di Eropa untuk ikut mengembangkan moderasi beragama.

“Caranya, dengan mengembangkan paradigma humanis dalam beragama,” kata Nur Syam saat membuka Dialog Antar Agama Masyarakat Indonesia di Eropa yang berlangsung di Vatikan, Italia, Sabtu (30/6).

Dialog yang diinisiasi Kedutaan Besar Vatikan ini dihadiri perwakilan masyarakat Indonesia yang  tersebar di 22 negara.

Dikutip dari rilis Kemenag, Nur Syam mengatakan, saat ini sedang berkembang gerakan transnasional dalam bentuk radikalisme dan ekstrimisme. Gerakan ini sangat mengganggu kerukunan dan harmoni antarumat beragama. Gerakan ini juga berkembang di Indonesia.

Baca Juga: Tausiyah Kebangsaan, Prof Miftah Faridh: Al-Qur’an Hadits Kunci Hadapi Segala Fitnah Akhir Zaman

“Kita harus mengembangkan paradigma humanis di dalam beragama. Yaitu sikap beragama yang moderat dengan indikasi beragama yang santun dan seimbang, santun dalam menjalankan agamanya dan dalam interaksi sosial,” ujar Nur Syam.

“Seimbang di dalam memenuhi kebutuhan material dan spiritual, individual dan sosial, serta dalam berhubungan dengan Tuhan, manusia dan lingkungan alam,” sambungnya.

Menurut Nur Syam, agama harus dijadikan sebagai modal sosial untuk membangun kehidupan yang rukun, harmoni, dan damai.

“Kementerian Agama telah mengembangkan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia. Sebuah forum yang dapat dijadikan sebagai tempat untuk saling berdialog dalam kerangka membangun kerukunan dan keharmonisan dalam beragama,” pungkasnya. (R/R05/P1)

Baca Juga: Pembukaan Silaknas ICMI, Prof Arif Satria: Kita Berfokus pada Ketahanan Pangan

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia