Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sekjen PBB: Gaza di Ambang Perang

Rudi Hendrik - Selasa, 19 Juni 2018 - 21:50 WIB

Selasa, 19 Juni 2018 - 21:50 WIB

6 Views

Sekjen PBB Antonio Guterres. (Foto: News Pakistan)

New York, MINA – Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres memperingatkan bahwa peningkatan kekerasan di Jalur Gaza menempatkan daerah kantong yang diblokade itu di “ambang perang”.

Peringatan itu ia sampaikan saat mendesak Israel dan Hamas untuk bertekad kembali ke gencatan senjata tahun 2014.

Pejabat tinggi PBB itu mengatakan dalam sebuah laporan bahwa dia “terkejut” terhadap Israel yang menggunakan tembakan langsung pada aksi  protes perbatasan di Gaza sejak 30 Maret, demikian Al Jazeera melaporkan.

Dia mengatakan, militer Israel memiliki “tanggung jawab untuk menahan diri secara maksimum”, kecuali sebagai upaya terakhir.

Baca Juga: Tim Medis MER-C Banyak Tangani Korban Genosida di RS Al-Shifa Gaza

Laporan itu dikirim ke Dewan Keamanan PBB pekan lalu sebelum pertemuan pada hari Selasa (19/6) tentang konflik Palestina-Israel.

“Pembunuhan anak-anak, serta wartawan yang diidentifikasi secara jelas dan staf medis oleh pasukan keamanan selama demonstrasi sangat tidak dapat diterima,” kata Guterres selanjutnya.

“Mereka harus diizinkan untuk melakukan tugasnya tanpa takut mati atau cedera,” tambahnya.

Pemerintah Israel belum menanggapi kecaman dari Guterres. (T/RI-1/P1)

Baca Juga: Laba Perusahaan Senjata Israel Melonjak di Masa Perang Gaza dan Lebanon

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda