Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Serikat Pekerja Belgia Protes Investasi Paribas Bank di Pemukiman Israel

sajadi - Sabtu, 5 Februari 2022 - 10:05 WIB

Sabtu, 5 Februari 2022 - 10:05 WIB

8 Views

Brussels, MINA – Lembaga, asosiasi dan serikat pekerja Belgia, berkoordinasi dengan komunitas Palestina di Belgia, menyelenggarakan aksi duduk di depan BNP Paribas Bank, mencela partisipasinya dalam investasi di pemukiman ilegal Israel di tanah Palestina.

Seperti dikutip dari Wafa, Sabtu (5/2), para demonstran mendesak bank Belgia tersebut untuk menarik investasi mereka dari perusahaan mana pun yang terlibat dalam pelanggaran serius hukum internasional.

Perwakilan serikat pekerja mengatakan, institusi Belgia harus melanjutkan pekerjaan mereka untuk mengakhiri rezim apartheid Israel, penjajahan ilegal dan pendudukan militer atas tanah Palestina, serta akan melanjutkan dukungan dan advokasi mereka untuk perjuangan Palestina sampai rakyat Palestina mencapai hak mereka.

Aksi tersebut merupakan mobilisasi yang lebih luas dari warga Eropa untuk mengekspos perilaku bank-bank Eropa yang mencerminkan pelanggaran hak asasi manusia melalui investasi ilegal mereka.

Baca Juga: Tentara Israel Cemas Jumlah Kematian Prajurit Brigade Golani Terus Meningkat

Para peserta mengangkat slogan dan plakat yang mengutuk investasi di permukiman, kelanjutan pendudukan Israel atas wilayah Palestina dan menyerukan masyarakat internasional untuk berdiri pada tanggung jawabnya atas apa yang terjadi di Palestina. (T/RE1/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Anakku Harap Roket Datang Membawanya ke Bulan, tapi Roket Justru Mencabiknya

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Palestina
Palestina